Usulan PAW Ketua DPRD Muna Tak Pengaruhi Internal Kader Hanura

Sunaryo, telisik indonesia
Sabtu, 19 Maret 2022
0 dilihat
Usulan PAW Ketua DPRD Muna Tak Pengaruhi Internal Kader Hanura
Ketua DPD Hanura Sultra, Wa Ode Nurhayati dan Ketua DPC Hanura Muna, Irwan. Foto : Ist.

" Usulan pergantian antar waktu (PAW) Ketua DPRD Muna dari La Saemuna ke Irwan terus berpolemik "

MUNA, TELISIK.ID - Usulan pergantian antar waktu (PAW) Ketua DPRD Muna dari La Saemuna ke Irwan terus berpolemik.

Ada beberapa pimpinan anak cabang (PAC) Partai Hanura tidak setuju dengan pergantian Saemuna. Namun, sebagai besar PAC dan kader mendukung penuh pergantian yang telah ditetapkan oleh DPP Hanura.

Nah, dengan adanya perbedaan dukungan itu, secara otomatis akan terjadi perpecahan di internal kader yang dapat mempengaruhi kondisi partai besutan Oesman Sapta Odang (OSO) dalam menghadapi Pemilu 2024 mendatang.

Ketua DPD Hanura Sultra, Wa Ode Nurhayati (WON) menganggap dinamika di internal partai biasa terjadi. Namun, yang harus digaris bawahi adalah keputusan partai sudah keluar dan final. Mekanisme partai pun semua sudah ditempuh.

"Semua isi rapat internal, tidak perlu jadi konsumsi masyarakat. Intinya, proses PAW itu tidak berpengaruh di interal," kata WON, Sabtu (19/3/2022).

Terkait dinamika yang berkembang, mantan anggota DPR RI itu menganggap, La Saemuna sebagai orang tua dan senior di partai. Namun, sebagai ketua partai, ia juga profesional dalam menjalankan tugas.

Baca Juga: PAW Ketua DPRD Muna Ditentang, DPD Hanura Beri Catatan Menohok

"Apa yang menjadi keputusan DPP, kita di bawah harus tegak lurus menjalankan," terangnya.

WON tak menafikan, Hanura besar di Muna tidak terlepas dari peran Bupati, LM Rusman Emba yang telah menitipkan orang-orang terbaiknya menjadi kader dan lolos menjadi anggota DPRD pada Pileg lalu.

"Secara khusus, saya berterima kasih pada Pak bupati. Dalam catatan saya, ada tiga orang titipan beliau yang lolos jadi anggota DPRD Muna," ujarnya.

Baca Juga: Demokrat dan PDIP Sultra Tolak Wacana Penundaan Pemilu 2024, Hanura Tunggu Sikap DPP

Sementara itu, Ketua DPC Hanura Muna, Irwan menerangkan, persoalan internal sudah tidak perlu dibahas lagi. Toh, keputusan DPP untuk PAW sudah final dan telah mendapat dukungan penuh dari seluruh kader.

"Kader yang tidak mendukung itu, bisa dihitung jari," sebutnya.

Irwan yang juga Ketua Komisi III DPRD Muna itu mengatakan, karena surat usulan PAW telah masuk di sekretariat dewan (Setwan), maka langkah yang dilakukan adalah komunikasi dengan fraksi-fraksi di dewan. Karena, tanpa persetujuan anggota dewan, proses PAW tidak bisa berjalan.

"Komunikasi masih terus dibangun," pungkasnya. (B)

Reporter: Sunaryo

Editor: Kardin

Baca Juga