Tutup Donasi, Ibu Muda Tertahan Akibat Biaya Rumah Sakit Sudah Keluar

Nur Khumairah Sholeha Hasan

reporter

Jumat, 13 Mei 2022  /  9:53 pm

Astianty (tengah), warga Kelurahan Poli-polia Kecamatan Poli-polia Kabupaten Kolaka Timur bersama keluarga dan Ketua Yayasan Posko Berbagi Baubau, Meliyanti (kedua dari kiri). Foto: Ist

KENDARI, TELISIK.ID - Tutup donasi, seorang Ibu muda yang sempat dirawat di RSUD Bahteramas Ruang Delima kini sudah dibolehkan pulang dari pihak rumah sakit.

Hal ini disampaikan oleh Ketua Yayasan Posko Berbagi Baubau, Melani, jika pasien sudah diizinkan pulang dengan kondisi kesehatan yang cukup baik.

"Alhamdulillah, pasien sudah bisa pulang, semua biayanya sudah ditanggung dari pihak Pemerintah Kolaka Timur dan dibantu dengan pihak RS Bahteramas dengan Kartu Sultra Sehat," ungkapnya, Jumat (13/5/2022).

Saat ini Ibu dan sang bayi sedang berada di Rumah Singgah Posko Berbagi Baubau yang berada di jalan Markisa BTN PNS Blok 16 Nomor 6 Kelurahan Baruga Kota Kendari.

"Sekarang sedang dirawat di rumah singgah yayasan, dan sedang beristirahat, menunggu jahitannya kering sembari juga masih melakukan check up di Bahteramas," katanya.

Baca Juga: Usai Melahirkan, Seorang ODGJ di Manggarai Diantar ke Panti Rehabilitasi

Dihubungi terpisah, sang Suami, Putra Andana mengatakan, jika sangat berterima kasih atas bantuannya.

"Alhamdulillah terimakasih banyak, kondisinya sudah agak membaik," singkatnya.

Meliyanti mengatakan, jika saat ini donasi bagi Ibu muda Astianty (14) tersebut telah ditutup.

Baca Juga: Kondisi SMAN 1 Binongko Wakatobi Rusak Berat, Sejak 1999 Tak Pernah Direnovasi

"Saya mengucapkan banyak terima kasih pada pihak donatur yang sudah memberikan bantuanya, juga pada Pemda dan Humas Bahteramas atas kerjasamanya," tutupnya. (B)

Penulis: Nur Khumairah Sholeha Hasan

Editor: Kardin