5 Gangguan Kesehatan Bisa Diatasi dengan Bercinta
Adinda Septia Putri, telisik indonesia
Selasa, 24 Januari 2023
0 dilihat
Berhubungan seks bukan hanya berfungsi untuk memenuhi hasrat biologis saja, di balik itu ada manfaat kesehatan yang bisa didapatkan saat bercinta. Foto: Repro Halodoc.com
" Hubungan intim bukan hanya memberi kepuasan biologis bagi pasangan yang melakukannya. Seks juga dipercaya bisa membuat Telisikers dan pasangan menjadi lebih sehat karena hormon yang dilepaskan saat bercinta "
KENDARI, TELISIK.ID - Hubungan intim bukan hanya memberi kepuasan biologis bagi pasangan yang melakukannya. Seks juga dipercaya bisa membuat Telisikers dan pasangan menjadi lebih sehat karena hormon yang dilepaskan saat bercinta.
Tidak hanya baik untuk menjaga hubungan dan kesehatan, aktivitas seks juga bisa menyembuhkan anda dari beberapa gangguan kesehatan.
Dilansir dari Validnews.id dan Haibunda.com, berikut beberapa gangguan kesehatan yang bisa diatasi dengan berhubungan intim:
Baca Juga: Simak 5 Dampak Berhenti Berhubungan Seks
1. Meredakan stres
Orgasme secara alami membuat Anda bahagia dan secara ilmiah, bahan kimia yang dikeluarkan saat berhubungan seks memberikan efek menenangkan tubuh. Sperma mengandung serotonin yang ketika dilepaskan memberikan efek antidepresan pada wanita.
2. Mencegah serangan jantung
Berhubungan seks baik untuk jantung. Disebutkan bahwa aktivitas seks sama dengan Anda berjalan satu mil. Untuk wanita sendiri bisa meningkatkan kadar estrogen yang ampuh memerangi penyakit yang berhubungan dengan jantung.
3. Formula anti penuaan
Saat beraktivitas, ada pelepasan bete endorfin yang membantu melindungi kolagen kulit Anda. Bete endorfin adalah salah satu zat endorfin yang dikeluarkan oleh otak pada saat stres atau sakit dan merupakan obat penghilang rasa sakit alami yang setara dengan petidina.
Dan karena oksitosin yang menurunkan tingkat stres Anda juga dilepaskan, Anda selalu terlihat setahun lebih muda.
Baca Juga: 3 Cara Atasi Mr P Cepat Loyo Saat Berhubungan Seks
4. Migrain
Seks bisa menjadi pengganti obat penghilang rasa sakit karena memicu pelepasan endorfin, yang merupakan obat penghilang rasa sakit alami tubuh dan ini dapat mengurangi hingga menghilangkan sakit kepala sepenuhnya.
5. Radang sendi
Dengan pergerakan sendi yang terjadi saat berhubungan seks, orang yang menderita nyeri radang sendi dapat merasa lega. Seks menghasilkan kortison dalam jumlah yang baik untuk tubuh dan ini mengurangi peradangan yang merupakan penyebab nyeri sendi. (C)
Penulis: Adinda Septia Putri
Editor: Kardin
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS