8 Tanda-tanda Awal Kehamilan yang Penting Kamu Ketahui
Fitrah Nugraha, telisik indonesia
Sabtu, 31 Desember 2022
0 dilihat
Untuk mengetahui kalau isti hamil tidak selamanya dengan test pack, tapi juga dapat dengan melihat tanda-tanda yang menunjukkan istri sedang mengandung. Foto: Repro FREEPIK/JCOMP
" Kehamilan istri menjadi kabar gembira bagi keluarga. Mengenai tanda hamil ini, tidak selamanya hanya dengan menggunakan tes pack, tapi banyak ciri-ciri yang menunjukkan sang istri sedang mengandung calon buah hati "
KENDARI, TELISIK.ID - Kehamilan istri menjadi kabar gembira bagi keluarga. Mengenai tanda hamil ini, tidak selamanya hanya dengan menggunakan tes pack, tapi banyak ciri-ciri yang menunjukkan sang istri sedang mengandung calon buah hati.
Pada umumnya, dikutip dari hellosehat.com, kehamilan bukanlah proses yang singkat. Butuh waktu dan perjalanan panjang sejak pembuahan, perkembangan bayi di dalam kandungan, hingga nantinya melahirkan.
Kehamilan merupakan proses yang terjadi dari pembuahan sampai kelahiran. Proses ini dimulai dari sel telur yang dibuahi oleh sperma, lalu tertanam di dalam lapisan rahim, dan kemudian menjadi janin.
Melansir Kompas.com dari beberapa sumber, berikut beberapa ciri-ciri hamil di tahap awal yang kerap dirasakan para wanita:
Baca Juga: 4 Jenis Buah Ini Bisa Jaga Kesehatan Kulit Wajah
1. Sering kencing
Ciri-ciri hamil tanpa mual-mual yang bisa dikenali lainnya yakni sering kencing. Selama kehamilan, jumlah darah yang dipompa ke seluruh tubuh wanita bakal melonjak.
Kondisi tersebut membuat ginjal memproses lebih banyak cairan ketimbang biasanya. Sehingga, banyak cairan di kandung kemih ibu hamil. Hormon juga membuat ibu hamil sering kencing. Terkadang, ibu hamil juga sering susah menahan pipis sehingga tidak sengaja mengompol.
2. Suasana hati naik turun
Perubahan mood atau suasana hati di awal kehamilan dapat dipengaruhi melonjaknya berbagai hormon dalam tubuh.
Hal itu membuat wanita di awal-awal masa kehamilan jadi lebih sensitif, mudah marah, sering sedih dan menangis tanpa sebab jelas.
Kondisi tersebut umumnya wajar dan hanya timbul pada tiga bulan pertama atau trimester awal kehamilan.
3. Mual-mual
Mual-mual atau morning sickness adalah tanda-tanda awal kehamilan yang cukup umum dirasakan para bumil.
Penyebab mual saat hamil ini dipengaruhi perubahan hormon selama kehamilan. Kondisi ini bisa terjadi kapan saja. Tapi, biasanya bumil mengalami mual-mual di pagi hari.
Pada fase morning sickness ini, beberapa wanita juga mengalami mengidam atau mendambakan asupan tertentu, serta terkadang tak tahan dengan beberapa jenis makanan yang biasanya dikonsumsi. Hal itu juga ditengarai karena perubahan hormon.
Mual, mengidam, dan tidak doyan makanan tertentu kebanyaan terjadi selama 13 atau 14 minggu di awal kehamilan. Akan tetapi, gejala ini tidak dirasakan semua ibu hamil. Ada juga sebagian wanita yang merasakan beragam ciri-ciri hamil tanpa mual.
4. Mudah lelah
Tanda-tanda hamil lainnya yang terkadang mirip masalah kesehatan lain adalah mudah lelah. Kondisi ini juga dipengaruhi tingginya hormon progesteron dalam tubuh ibu hamil.
Perlu diingat, Anda tidak bisa hanya menggunakan patokan tanda-tanda awal kehamilan di atas untuk memastikan Anda sedang hamil atau tidak.
Jika Anda baru berhubungan seks tanpa pengaman dan merasakan beberapa gejala di atas, ada baiknya Anda melakukan tes kehamilan untuk memastikan ada janin yang sedang tumbuh di dalam rahim.
5. Bentuk payudara berubah
Perubahan hormon di tubuh wanita berlangsung cepat setelah pembuahan. Salah satu dampaknya, payudara bisa membesar, sakit, sensitif, terasa berat, sampai area sekitar puting lebih gelap pada dua minggu awal setelah pembuahan.
Setelah beberapa minggu terjadi perubahan bentuk payudara dan tubuh sudah menyesuaikan dengan hormon yang baru, nyeri di payudara biasanya sudah tak terasa.
6. Telat haid
Tanda-tanda awal kehamilan yang khas lainnya yakni telat haid. Setelah terjadi pelekatan embrio pada dinding rahim (implantasi), tubuh wanita akan memproduksi hormon human chorionic gonadotropin (HCG).
Hormon ini membantu tubuh menjaga kehamilan, termasuk mengontrol ovarium untuk berhenti mengeluarkan sel telur matang setiap bulan.
Kemungkinan, ibu hamil akan mengalami telat haid empat minggu setelah terjadinya pembuahan. Saat menstruasi Anda yang biasanya teratur mendadak telat haid dan Anda baru melakukan hubungan seks tanpa pengaman, segera lakukan tes kehamilan. Tes ini biasanya dapat mendeteksi hormon HCG penanda kehamilan delapan hari setelah telat haid.
7. Muncul flek dan keputihan
Keluarnya flek di awal kehamilan merupakan pertanda pendarahan implantasi. Kondisi ini menandai sel telur yang telah dibuahi menempel di dinding rahim. Biasanya, munculnya flek di awal kehamilan ini terjadi antara enam sampai 12 hari setelah sel telur dibuahi.
Pada momentum ini, terkadang beberapa wanita juga merasakan kram perut. Nyerinya menyerupai menstruasi. Bedanya, darah yang keluar dan intensitas nyerinya lebih sedikit.
Baca Juga: Mau Konsumsi Pil KB? Ini Kelebihan dan Kekurangannya
Selain flek, wanita bisa jadi mengalami keputihan. Hal itu terkait penebalan dinding vagina setelah terjadi pembuahan. Pertumbuhan sel-sel yang melapisi dinding vagina menyebabkan keluarnya cairan.
8. Sembelit dan perut kembung
Penyebab ibu hamil sering sembelit dan kembung adalah peningkatkan hormon progesteron di awal kehamilan. Lonjakan hormon progesteron di dalam tubuh membuat makanan lebih lambat dicerna.
Untuk mengatasinya, minumlah banyak air, olahraga ringan, dan konsumsi makanan berserat tinggi.
Nah, itulah beberapa ciri-ciri hamil di tahap awal yang kerap dirasakan para wanita. Semoga bermanfaat. (C)
Penulis: Fitrah Nugraha
Editor: Kardin
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS