90 Jenazah Dikuburkan Tiap Bulan, 2031 TPU Punggolaka Penuh

Musdar, telisik indonesia
Selasa, 06 Juli 2021
0 dilihat
90 Jenazah Dikuburkan Tiap Bulan, 2031 TPU Punggolaka Penuh
TPU Punggolaka. Foto: Musdar/Telisik

" Lahan Tempat Pemakaman Umum (TPU) Punggolaka Kota Kendari diperkirakan akan penuh pada tahun 2031. "

KENDARI, TELISIK.ID - Lahan Tempat Pemakaman Umum (TPU) Punggolaka Kota Kendari diperkirakan akan penuh pada tahun 2031.

Setiap bulan, sekira 90 jenazah dimakamkan di tempat pemakaman yang terletak di Kelurahan Punggolaka ini.

Jika 90 jenazah tiap bulan, maka rata-rata per hari ada 3 jenazah yang dimakamkan di tempat itu.

"Satu bulan itu ada sekira 90 jenazah yang dikuburkan. Jadi kalau kita rata-ratakan maka per harinya ada 3 jenazah yang dikuburkan," ungkap Kepala UPTD Pemakaman Punggolaka, Muhammad Idris, Selasa (6/7/2021).

Idris mengungkapkan, luas lahan TPU Punggolaka sekitar 33 hektare. Dari luas lahan tersebut, ada sekitar 25 hektare telah terpakai.

Baca juga: PODSI Protes Atlet Hasil Seleksinya Tak Masuk Pemusatan Latihan PON

Baca juga: Demo Tambang Memanas, Massa Aksi Nyaris Bentrok dengan Polisi

"Jadi hanya tersisa 8 hektare lagi," sambungnya.

Dengan jumlah jenazah yang dikuburkan tiap bulannya dan sisa lahan yang ada, ia memperkirakan lahan itu akan habis paling lama 2031 atau 10 tahun lagi.

Oleh karena itu, ia mengungkapkan, sudah beberapa kali pihaknya mengusulkan kepada Pemerintah Kota bahwa harus ada alternatif lahan untuk menguburkan jenazah.

Usulannya, setiap kecamatan di Kendari harus memiliki TPU sendiri.

"Kalau perlu di setiap kecamatan itu harus ada TPU sebenarnya, untuk mengantisipasi lahan TPU Punggolaka penuh. Kan tempat kembali kita di sini," ungkapnya. (C)

Reporter: Musdar

Editor: Haerani Hambali

Baca Juga