AJB Tak Diinginkan Berpasangan dengan Bachrun, Demokrat Muna Bersikap

Sunaryo, telisik indonesia
Selasa, 11 Juni 2024
0 dilihat
AJB Tak Diinginkan Berpasangan dengan Bachrun, Demokrat Muna Bersikap
Bachrun Labuta bersama AJB di Sekretariat Partai Demokrat. Foto: Sunaryo/Telisik

" Ketua DPC Demokrat Muna, Awal Jaya Bolombo (AJB) nampaknya tak diinginkan menjadi bakal calon (balon) Wakil Bupati (Wabup) Bachrun Labuta "

MUNA, TELISIK.ID - Ketua DPC Demokrat Muna, Awal Jaya Bolombo (AJB) nampaknya tak diinginkan menjadi bakal calon (balon) Wakil Bupati (Wabup) Bachrun Labuta.

Pasalnya, meski telah mengantongi surat tugas dari DPP Demokrat, Bachrun Labuta lebih komitmen ingin berpasangan dengan La Ode Asrafil Ndoasa, ketimbang AJB.

Di internal DPC Demokrat Muna sudah mengetahui hal tersebut. Bahkan, saat mendaftar sebagai balon bupati beberapa waktu lalu, Bachrun secara terang-terangan di hadapan ketua dan pengurus DPC Demokrat mengatakan bahwa dia telah meminang Asrafil.

Demokrat pun tidak akan tinggal diam dengan sikap politik Bachrun itu. Partai besutan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mulai mengambil sikap. Pihaknya akan melakukan rapat internal yang hasilnya akan diserahkan ke DPD dan DPP.

"Sore sebentar, kami akan rapat internal membahas sikap politik Bachrun. Karena kami menilai surat tugas dari DPP tidak dihargai. Demokrat hanya ingin dijadikan pelampung," ujar Sekretaris Desk Pilkada Demokrat Muna, La Ode Alfin, Selasa (11/6/2024).

Baca Juga: Bachrun Labuta Tepis Lecehkan Demokrat, Jadwalkan Bertemu AJB

Alfin menegaskan, ketua DPC tidak ngotot mau menjadi pendamping Bachrun. Hanya saja, sesuai penilaian dari DPP, ketua DPC dinilai layak, sehingga diberikan surat tugas untuk mendampingi Bachrun di Pilkada Muna.

"Karena sudah keputusan DPP, sebagai kader, ketua DPC harus siap," terangnya.

Baca Juga: DPP Demokrat Berikan Surat Tugas Paketan Bachrun-AJB di Pilkada Muna

Selama mendapat surat tugas, Bachrun sama sekali belum pernah berkomunikasi dan silahturahmi bersama kader Demokrat. Beda halnya dengan La Ode Husuna Ringa Jhon yang juga mendapat surat tugas, intens membangun komunikasi.

Sementara itu, Liaison Officer (LO) Bachrun Labuta, Dirman Said mengatakan, bila Bachrun sangat menghargai Demokrat sebagai partai pertama yang memberikan surat tugas.

Bahkan, untuk wakilnya, AJB bersama Asrafil yang merupakan putra terbaik daerah, masuk dalam radar Bachrun. Soal siapa yang terpilih nantinya, tergantung hasil survei. (B)

Penulis: Sunaryo

Editor: Haerani Hambali

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Artikel Terkait
Baca Juga