Alasan Kendari Bukan Zona Merah COVID-19, Kadin Carter Pesawat Garuda Boyong Peserta Munas ke Kendari

Ibnu Sina Ali Hakim, telisik indonesia
Selasa, 29 Juni 2021
0 dilihat
Alasan Kendari Bukan Zona Merah COVID-19, Kadin Carter Pesawat Garuda Boyong Peserta Munas ke Kendari
Kadin akan mencarter pesawat Garuda untuk memboyong peserta Munas ke Kendari. Foto: Repro Google.com

" Ketua Umum Kadin Indonesia, Rosan Perkasa Roeslani memastikan Munas VIII tetap dilaksanakan pada tanggal 30 Juni di Kendari. "

KENDARI, TELISIK.ID - Ketua Umum Kadin Indonesia, Rosan Perkasa Roeslani memastikan Munas VIII tetap dilaksanakan pada tanggal 30 Juni di Kendari.

Ia memastikan bahwa acara akan menerapkan protokol kesehatan super ketat.

Lebih lanjut Rosan mengatakan, untuk mencegah penyebaran COVID-19 di area acara Munas VIII, pihaknya akan melakukan tes kesehatan COVID-19 berbasis swab antigen dan PCR.

"Kita melihat bahwa Kendari bukan zona merah. Sehingga bisa dilaksanakan (Munas VIII Kadin) dan kita ikuti aturan pemerintah berapa banyak persentasenya dan semua yang datang itu di-PCR, bukan hanya tiap hari tetapi yang keluar dari lokasi itu kita antigen dan PCR," ucapnya dalam keterangannya secara virtual, Selasa (29/6/2021).

Baca juga: Sepekan Tak Terlihat, Wali Kota Kendari Umumkan Dirinya Positif COVID-19

Baca juga: Demo Tolak Munas Kadin Terus Berlanjut di Perbatasan Kendari-Konsel

Tak hanya itu, kata Rosan, untuk menjamin semua peserta Munas VIII Kadin bebas COVID-19, Kadin akan mencarter pesawat Garuda sebagai transportasi peserta ke Kendari.

"Kami pun mencarter pesawat untuk semua peserta. Tidak ada mereka berangkat sendiri-sendiri. Kami carterkan pesawat Garuda jadi sebelum berangkat kita tes dulu, tesnya kombinasi antara PCR dan antigen. Jadi untuk terbang pun kami carterkan semua pesawat. Jadi benar-benar kita akan menjaga semuanya demi kebaikan kita semua," katanya.

Rosan pun berharap acara yang akan digelar dengan menerapkan protokol kesehatan super ketat ini bisa berjalan lancar tanpa meningkatkan kasus aktif COVID-19 di Kendari.

"Jadi benar-benar kita akan menjaga semuanya demi kebaikan kita semua," tuturnya.

Rosan mengatakan, kontestasi lima tahunan sekali ini juga akan dihadiri oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi). Namun, Rosan mejelaskan, ruangan akan ditempati presiden berkapasitas 100 orang. Sehingga tidak semua peserta Munas bisa masuk dalam ruangan tersebut. (B)

Repoter: Ibnu Sina Ali Hakim

Editor: Haerani Hambali

Baca Juga