Araujo Kartu Merah, Chelsea Bantai Barcelona
Merdiyanto , telisik indonesia
Rabu, 26 November 2025
0 dilihat
Chelsea berhasil dominasi pertandingan dengan membantai Barcelona 3-0 pada matchday kelima Liga Champions. Foto: Repro AP Photo.
" Chelsea menyajikan penampilan dominan luar biasa dengan membantai Barcelona 3-0 pada matchday kelima Liga Champions UEFA 2025/26 di Stamford Bridge, Rabu (26/11/2025) dini hari WIB "

LONDON, TELISIK.ID - Chelsea menyajikan penampilan dominan luar biasa dengan membantai Barcelona 3-0 pada matchday kelima Liga Champions UEFA 2025/26 di Stamford Bridge, Rabu (26/11/2025) dini hari WIB.
Kemenangan telak ini tak hanya membalas dendam atas rivalitas panjang kedua tim, tapi juga mengangkat The Blues ke posisi kelima klasemen, sementara Blaugrana terjebak di peringkat 15 dan berisiko tersingkir ke playoff.
Sejak awal pertandingan Barcelona tampil agresif dengan peluang yang diciptakan Ferran Torres namun gagal mengonversi umpan jarak dekat menjadi gol.
Chelsea berupaya mendominasi jalannya pertandingan, Barcelona memilih bertumpu pada transisi cepat dan ancaman tusukan yang dilancarkan Lamine Yamal.
Gol Chelsea yang dicetak oleh sundulan Enzo Fernandez dari umpan Estevao sempat dianulir karena offside. Namun, tekanan The Blues tak berhenti, dilansir dari bola.net, Rabu (26/11/2025).
Baca Juga: Unggul Jumlah, Manchester United Kalah dari Everton
Umpan tarik Marc Cucurella berhasil mengobrak-abrik pertahanan Barcelona. Dalam situasi itu, upaya Ferran Torres dan Jules Kounde untuk membersihkan bola liar justru berujung gol bunuh diri yang mengubah skor menjadi 1-0 untuk Chelsea.
Menjelang berakhirnya babak pertama, situasi Barcelona memburuk ketika Ronald Araujo diganjar kartu kuning kedua dan harus keluar lapangan akibat tekel keras terhadap Cucurella.
Gol kedua Chelsea yang dicetak Andrey Santos di awal babak kedua dianulir oleh VAR karena posisi offside Alejandro Garnacho. Walau sempat kecewa, dominasi Chelsea tak terbantahkan.
Estevao kemudian menjadi bintang dengan aksi solo briliannya, melepaskan tembakan tak terjangkau yang sukses menggandakan keunggulan The Blues menjadi 2-0.
Meskipun Hansi Flick memasukkan Marcus Rashford dan Raphinha, perubahan strategi tersebut gagal, dilansir dari Tempo.co, Rabu (26/11/2025).
Chelsea terus mempertahankan dominasi permainan, nyaman memutar bola, dan menghasilkan serangkaian peluang berbahaya.
Baca Juga: Asisten Arne Slot di Liverpool Masuk Radar Pelatih Timnas Indonesia
Gol striker muda Liam Delap menutup kemenangan telak 3-0 Chelsea. Gol debutnya di Liga Champions ini tercipta dari skema serangan balik, memanfaatkan umpan terukur Enzo Fernandez sebelum Delap melepaskan tembakan yang bersarang di tiang jauh gawang Barca.
Dengan hasil ini, Chelsea memperpanjang rekor tak terkalahkan mereka menjadi enam laga beruntun, sekaligus menajamkan catatan impresif hanya satu kekalahan dalam 10 pertemuan terakhir kontra Barcelona.
Statistik ini menegaskan status Chelsea sebagai kandidat juara. Di sisi lain, Barcelona kini terancam turun ke babak play-off untuk bisa lolos ke fase gugur Liga Champions. (C)
Penulis: Merdiyanto
Editor: Kardin
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS