Bakal Dibuka Tiga Kali Periode, Ini Formasi dan Jadwal Rekrutmen CPNS 2024

Nur Khumairah Sholeha Hasan, telisik indonesia
Kamis, 18 Januari 2024
0 dilihat
Bakal Dibuka Tiga Kali Periode, Ini Formasi dan Jadwal Rekrutmen CPNS 2024
Pemerintah akan membuka seleksi CPNS tahun anggaran 2024. Rincian formasi CPNS 2024 disebut lebih besar dibandingkan tahun sebelumnya. Foto: Bkn.go.id

" Pemerintah akan membuka seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun anggaran 2024. Rincian formasi CPNS 2024 disebut lebih besar dibandingkan tahun sebelumnya "

JAKARTA, TELISIK.ID - Pemerintah akan membuka seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun anggaran 2024. Rincian formasi CPNS 2024 disebut lebih besar dibandingkan tahun sebelumnya.

Untuk melaksanakan seleksi itu, Plt. Kepala BKN Haryomo Dwi Putranto memastikan pemerintah akan membuka 2,3 juta formasi sebagaimana arahan Presiden Republik Indonesia Joko Widodo.

“Untuk mengakomodir formasi tersebut, BKN melaksanakan seleksi CASN 2024 dilakukan sebanyak 3 periode,” terangnya dalam Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Komisi II DPR RI, Rabu (17/1/2024) di Gedung DPR Jakarta, bersama perwakilan Kementerian PANRB, dilansir dari Bkn.go.id.

Total formasi CPNS tahun ini akan dibuka sebanyak 2,3 juta formasi. Dari jumlah tersebut, 690 ribu orang dikhususkan bagi lulusan baru atau fresh graduate.

Baca Juga: Ini Gagasan Anies Baswedan, Prabowo dan Ganjar Pranowo Soal Pemberantasan Korupsi

Rincian formasi CPNS 2024

Dikutip dari Cnnindonesia.com, instansi pusat mendapat formasi kebutuhan 429.183. Terdiri atas 207.247 CPNS dan 221.936 bagi PPPK. Formasi tersebut merupakan gabungan untuk guru, dosen, tenaga kesehatan, dan tenaga teknis.

Instansi daerah mendapat formasi kebutuhan sebesar 1.867.333 yang terdiri atas 483.575 CPNS dan 1.383.758 PPPK.

Formasi PPPK di instansi daerah dialokasikan untuk guru sebanyak 419.146, tenaga kesehatan sebesar 417.196, serta 547.416 formasi untuk tenaga teknis. Alokasi untuk sekolah kedinasan dibuka sebanyak 6.027 formasi.

Jadwal rekrutmen CPNS 2024

Mengenai seleksi CPNS 2024 yang bakal digelar tiga kali dalam satu tahun, berikut rincian jadwal atau timeline rekrutmen CPNS 2024 mulai dari periode pertama sampai ketiga.

- Periode pertama rekrutmen CPNS 2024

Pengumuman dan seleksi administrasi CPNS dan PPPK akan dimulai pada pekan ketiga Maret. Seleksi kompetensi dasar dan seleksi kedinasan dimulai pada pekan keempat Mei. Seleksi kompetensi bidang dimulai pekan pertama, yaitu 1-4 Juli. Pengumuman periode pertama dilaksanakan pada Minggu, 3 Agustus 2024.

Baca Juga: Bawaslu Keluhkan Sulit Akses Informasi Tugas Pengawasan Pemilu 2024, DKPP Ingatkan KPU Tak Jadi Sumber Masalah

- Periode kedua rekrutmen CPNS 2024

Pengumuman dan seleksi administrasi CPNS dan PPPK akan dimulai pada pekan kedua Juli. Seleksi kompetensi dasar dan seleksi kompetensi teknis dimulai pada pekan pertama Agustus hingga pekan pertama September.

Seleksi kompetensi bidang dimulai pekan kedua September sampai pekan ketiga Oktober. Pengumuman periode kedua dilaksanakan pada Minggu kedua November 2024.

- Periode ketiga rekrutmen CPNS 2024

Pengumuman dan seleksi administrasi CPNS dan PPPK akan dimulai pada pekan keempat Agustus. Seleksi kompetensi dasar dan seleksi kompetensi teknis dimulai pada pekan keempat Oktober hingga pekan ketiga November.

Seleksi kompetensi bidang dimulai pekan keempat November sampai pekan ketiga Desember. Pengumuman periode ketiga dilaksanakan pada Minggu ketiga Januari 2024.

Penulis: Nur Khumairah Sholeha Hasan

Editor: Fitrah Nugraha

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baca Juga