Bombana Dapat Kuota 1.200 Dosis Vaksin COVID-19

Hir Abrianto, telisik indonesia
Rabu, 13 Januari 2021
0 dilihat
Bombana Dapat Kuota 1.200 Dosis Vaksin COVID-19
Dokter Sunandar, Kepala Dinas Kesehatan Bombana. Foto: Hir/Telisik

" Ketersediaan logistik vaksin COVID-19 yang disiapkan untuk Bombana berdasarkan hasil koordinasi dengan Dinkes Provinsi Sultra bertambah yang awalnya hanya 620 dosis ditambah menjadi 1.200 dosis. "

BOMBANA, TELISIK.ID - Pemerintah Kabupaten Bombana melalui Dinas Kesehatan Bombana menerima laporan ketersediaan kuota dosis yang bakal diterima jelang vaksinasi COVID-19.

Kepala Dinas Kesehatan Bombana, Sunandar menyebutkan, berdasarkan hasil koordinasi dengan Dinkes Provinsi Sulawesi Tenggara, Bombana mendapatkan tambahan kuota dosis vaksin yang awalnya hanya 620 kini menjadi 1.200 dosis.

Penambahan dosis tersebut disesuaikan dengan jumlah calon sasaran vaksinasi yang mencapai ribuan orang, yakni ratusan Nakes dan puluhan anggota Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Bombana.

"Ketersediaan logistik vaksin COVID-19 yang disiapkan untuk Bombana berdasarkan hasil koordinasi dengan Dinkes Provinsi Sultra bertambah yang awalnya hanya 620 dosis ditambah menjadi 1.200 dosis," ujar Sunandar kepada Telisik.id, Rabu (13/1/2020).

Baca juga: Harapan dan Optimisme Kadin Baubau Terhadap Anton Timbang

Hingga saat ini, logistik vaksin asal China itu belum didistribusikan di Bombana. Menurut Sunandar, pendistribusian vaksin masih menunggu arahan Kementerian Kesehatan RI.

"Vaksinnya masih di Kendari, untuk penjemputan atau distribusi ke Bombana masih menunggu arahan dari Kementerian Kesehatan," ungkapnya.

Sementara itu, jadwal pelaksanaan vaksinasi Pemerintah Kabupaten Bombana memastikan akan menyesuaikan jadwal nasional.

"Tanggal 13 Januari penyuntikan vaksin di Istana Presiden, tanggal 14 di tingkat provinsi dan berlanjut tanggal 15 di seluruh kabupaten/kota se-Indonesia, kami akan menyesuaikan dengan jadwal itu," tutupnya. (B)

Reporter: Hir Abrianto

Editor: Haerani Hambali

TAG:
Baca Juga