Bupati Muna Umrahkan 11 Peraih Medali Emas di MTQ Sultra

Sunaryo, telisik indonesia
Jumat, 25 September 2020
0 dilihat
Bupati Muna Umrahkan 11 Peraih Medali Emas di MTQ Sultra
Bupati Muna, LM Rusman Emba menyerahkan bonus umroh pada kafilah peraih emas. Foto: Sunaryo/Telisik

" Selain umrah, peraih medali perak dan perunggu juga akan diberikan bonus. "

MUNA, TELISIK.ID - Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) tingkat Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) XXVIII resmi ditutup.

Kabupaten Muna, harus puas pada posisi harapan satu atau juara IV dengan nilai 47 setelah Kabupaten Kolaka, Kota Kendari dan Konawe Konawe Selatan (Konsel).

Kafilah Bumi Sowite hanya mampu mempersembahkan tujuh medali emas pada cabang fahmil Quran golongan putera dan puteri (2 emas), cabang Tilawah (seni baca Al Quran) golongan remaja putera dan puteri (2 emas), cabang Qiraat Quran golongan Mujawwad dewasa putera (1 emas), cabang seni baca Quran golongan Tartil puteri (1 emas) dan murrotal remaja puteri (1 emas). Kemudian, tiga perunggu dan tiga perak.

Bupati Muna, LM Rusman Emba sangat mengapresiasi atas hasil yang dicapai para kafilah. Hal tersebut menurutnya, sebagai suatu kebahagiaan, karena terget untuk mewarnai MTQ secara virtual terwujud. Sebagai bentuk support, mantan senator DPD RI itu memberikan bonus umroh pada 11 kafilah peraih medali emas.

"Selain umrah, peraih medali perak dan perunggu juga akan diberikan bonus," kata Rusman, Jumat (25/9/2020).

Pemberian bonus tersebut, sebagai bentuk penghargaan sekaligus untuk memotivasi para kafilah. Ke depan, pemberian bonus akan terus ditingkatkan.  

Baca juga: Protes Pelayanan RSUD Konsel, Pasien COVID-19 Dipulangkan

"Saya berpesan ilmu yang didapat saat MTQ bisa diimplementasikan ke masyarakat luas," pesannya. 

Sementara itu, Kabag Kesra Pemkab Muna, Abdul Azis Teo menerangkan, baru kali pertama kafilah bisa mendapatkan medali emas dan menempati urutan ke empat.

"Ini prestasi luar biasa, tahun lalu, tidak ada satu pun medali emas yang didapat," katanya.  

Ia menambahkan, pemberian bonus umroh sebagai bentuk komitmen Bupati, LM Rusman Emba pada kafilah yang telah mengharumkan nama daerah. Bila tak ada aral melintang, pada Oktober mendatang, 11 kafilah itu akan berangkat umroh.

"Kita kerja sama dengan perjalan umroh. Biayanya per orangan sebesar Rp 30 juta," pungkasnya.

Reporter: Sunaryo

Editor: Kardin

TAG:
Artikel Terkait
Baca Juga