Demi Hindari Razia Pengendara Bermotor Pilih Alternatif Ini

Ahmad Jaelani, telisik indonesia
Kamis, 09 Februari 2023
0 dilihat
Demi Hindari Razia Pengendara Bermotor Pilih Alternatif Ini
Pengendara bermotor merasa was-was jika harus membawa kendaraan yang tidak lengkap, gang sempit hingga jasa ojek online menjadi alternatif. Foto: Ahmad Jaelani/Telisik

" Operasi keselamatan anoa akan berlangsung selama 14 hari, mulai 7-20 Februari 2023. Maka para pengendara memutuskan pilih jalur alternatif agar terhindar dari razia karena persoalan kondisi motor hingga kelengkapan surat-surat kendaraan "

KENDARI, TELISIK.ID - Operasi keselamatan anoa akan berlangsung selama 14 hari, mulai 7-20 Februari 2023. Maka para pengendara memutuskan pilih jalur alternatif agar terhindar dari razia karena persoalan kondisi motor hingga kelengkapan surat-surat kendaraan.

Dilansir Korlantas.polri.go.id, dalam operasi keselamatan anoa 2023 menyasar segala pelanggaran kasat mata, antaranya tidak menggunakan helm, melawan arah dan pelanggaran lain.

"Tujuannya untuk menurunkan angka pelanggaran lalu lintas, serta demi meningkatkan kepatuhan masyarakat ketika berlalu lintas," beber Kasubbag Renops Bagops Korlantas Polri, AKBP Bargani.

Baca Juga: Kios, Bengkel dan Gudang di Kendari Terbakar, Kerugian Ditaksir Ratusan Juta Rupiah

Bargani mengatakan, polisi harus tetap mengedepankan tindakan preventif, edukatif dan persuasif demi kelancaran operasi keselamatan anoa 2023.

Kendati demikian, dalam operasi keselamatan anoa 2023, Polisi tetap kedepankan tilang elektronik (ETLE) yang statis maupun mobile.

Karena hal itu, para pengendara bermotor merasa was-was jika harus membawa kendaraan yang tidak lengkap. Salah satunya seorang karyawan swasta LH (26), yang harus serba hati-hati bahkan sampai menanyakan pada pengendara lain di mana titik razia di Kota Kendari.

LH harus melewati jalur yang terhindar dari razia, bahkan melewati gang-gang sempit demi sampai di tempat kerja di sekitaran  Eks MTQ Kendari. Sementara LH bertempat tinggal pada Jalan HEA Mokodompit area Universitas Halu Oleo (UHO).

Baca Juga: OPD Kota Kendari Resmi Duduki Kantor Baru

"Saya khawatir kena razia, ditambah lagi saya belum bayar pajak kendaraan sudah menunggak hampir 3 tahun," ujar LH, Kamis (9/2/2023).

Hal serupa juga dialami oleh pengendara lain WH (21), namun ia lebih memilih memakai jasa ojek online. Dikarenakan kondisi motornya menggunakan knalpot bising, sudah pasti akan terjaring razia.

WH masih berstatus mahasiswa dan bertempat tinggal di sekitaran kota lama Kendari. Ia memanfaatkan jasa ojek online untuk pergi ke kampus agar terhindar dari razia. (A)

Penulis: Ahmad Jaelani

Editor: Kardin 

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baca Juga