Deretan 10 Gunung Tertinggi di Dunia, Nomor 1 Bukan Everest

Nurdian Pratiwi, telisik indonesia
Kamis, 02 Juni 2022
0 dilihat
Deretan 10 Gunung Tertinggi di Dunia, Nomor 1 Bukan Everest
Gunung Mauna Kea tercatat memiliki ketinggian mencapai 10.210 meter. Foto: Repro Kompas.com

" Bagi pendaki, berada di ujung Everest adalah sebuah kebahagiaan dan rasa bangga yang luar biasa "

KENDARI, TELISIK.ID - Jika kita membahas mengenai gunung tertinggi di dunia, mungkin kebanyakan orang akan menyebutkan Gunung Everest sebagai yang tertinggi. Karena pada dasarnya gunung ini memang memiliki tinggi sekitar 8.840 meter dari permukaan laut (mdpl).

Selain itu, gunung tersebut adalah salah satu gunung yang sangat terkenal. Bahkan, banyak pendaki mengidamkan bisa berdiri di puncak gunung tersebut.

Bagi pendaki, berada di ujung Everest adalah sebuah kebahagiaan dan rasa bangga yang luar biasa. 

Namun, tahukah kamu? Ternyata Gunung Everest bukanlah gunung tertinggi di dunia lho!

Mengutip dari Liputan6.com, berdasarkan penelitian United States Geological Survey (USGS), gunung yang lebih tinggi dari Everest yakni Gunung Mauna Kea, yang memiliki ketinggian mencapai 10.210 meter.

Jika diukur dari kakinya yang ada di bawah air laut. Akan tetapi, jika diukur dari atas permukaan laut, tinggi gunung tersebut hanya 4.205 mdpl dan tinggi dari dasar laut hingga permukaan yakni 6.005 meter.

Pada masanya, Mauna Kea sempat mengalami erupsi dan mengeluarkan lahar hingga membentuk lapisan-lapisan padat, seperti ditulis dalam laman USGS (United States Geological Survey).

Baca Juga: 10 Postingan dengan Jumlah Likes Terbanyak di Instagram, Nomor 1 Bikin Kaget

Namun, kini gunung ini hanya memiliki pasokan magma yang sangat minim, bahkan diprediksi tidak akan mengalami erupsi besar dalam masa-masa sekarang.

Mauna Kea kini juga dibuka sebagai tempat pariwisata. Dulu Orang Hawaii yang merupakan penduduk setempat, menamakan gunung ini Mauna a Wakea yang berarti 'Gunung Putih'.

Penduduk setempat percaya bahwa gunung tersebut merupakan asal-usul dari nenek moyangnya.

Layaknya daerah pegunungan lainnya, Mauna Kea juga dipenuhi oleh budaya, adat, dan kehidupan warga lokal yang khas. Pada zaman dahulu, warga setempat percaya bahwa daerahnya merupakan tempat yang penuh kedamaian dan tempat berkumpulnya para dewa.

Mauna Kea juga kaya dengan sumber daya alam. Gunung tertinggi ini menjadi habitat bagi berbagai flora dan fauna langka yang tidak dapat ditemukan di belahan bumi yang lain.

Baca Juga: Merasa Ngantuk Setelah Makan? Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya

Berikut 10 daftar gunung tertinggi di dunia, dilansir dari Rimbakita.com:

1. Gunung Mauna Kea – Kepulauan Hawaii, AS

2. Gunung Everest – Nepal

3. Gunung K2 – Pakistan

4. Gunung Kangchenjunga – Nepal

5. Gunung Lhotse – Nepal

6. Gunung Makalu – Nepal

7. Gunung Cho Oyu – Nepal

8. Gunung Dhaulagiri – Nepal

9. Gunung Manaslu – Nepal

10. Gunung Nanga Parbat – Pakistan . (C)

Penulis: Nurdian Pratiwi

Editor: Musdar

Baca Juga