Deretan Fakta Menarik Liverpool Usai Bantai MU dengan Skor 7-0

Nur Khumairah Sholeha Hasan, telisik indonesia
Selasa, 07 Maret 2023
0 dilihat
Deretan Fakta Menarik Liverpool Usai Bantai MU dengan Skor 7-0
Cody Gakpo mencetak gol pertama Liverpool, ia membuka keunggulan di menit ke-43. Foto: Detik.com

" Liverpool mencatat kemenangan bersejarah usai membantai habis Manchester United 7-0 di Anfiled pada Minggu (5/3/2023) malam WIB "

ANFIELD, TELISIK.ID - Liverpool mencatat kemenangan bersejarah usai membantai habis Manchester United 7-0 di Anfiled pada Minggu (5/3/2023) malam WIB.

Dikutip dari Detik.com, kemenangan itu tak hanya membuka asa The Reds menembus empat besar, namun sekaligus menyulitkan upaya Setan Merah mengejar Arsenal.

Bermain di Anfield, tak tampak akan ada pesta gol di babak pertama meski Cody Gakpo membuka keunggulan di menit ke-43. Namun memasuki babak kedua, tim asuhan Juergen Klopp tampil menggila untuk menghancurkan MU.

Baca Juga: Ini Jadwal Timnas Indonesia U-20 di Fase Grup Piala Asia 2023

Enam gol disarangkan ke gawang David de Gea lewat Darwin Nunez (47', 76'), Gakpo lagi (50'), kemudian Mohamed Salah (66', 83') dan Roberto Firmino (89'). MU betul-betul terkapar tak berdaya.

Tiga pemain, yaitu: Cody Gakpo (43', 50'), Darwin Nunez (47', 75'), dan Mohamed Salah (88') masing-masing mencatatkan brace. Sementara Roberto Firmino menyumbang satu.

Ini merupakan kemenangan telak yang diraih Liverpool atas Manchester United, mengalahkan rekor sebelumnya pada Oktober 1895, di mana kala itu The Reds menang 7-1 (kasta kedua) seperti dilansir dari Skor.id.

Keberhasilan ini juga sekaligus menaikan posisi Liverpool ke urutan lima pada klasemen sementara Liga Inggris. Kini The Reds hanya terpaut tiga poin dari zona Liga Champions.

Sebaliknya bagi Manchester United ini menjadi kekalahan yang sangat memalukan meski posisi mereka di zona empat besar masih relatif aman. Sebaliknya bagi Manchester United ini menjadi kekalahan yang sangat memalukan meski posisi mereka di zona empat besar masih relatif aman.

Ada sederet fakta menarik yang tercipta usai duel big match ini, berikut ulasannya:

- Mohamed Salah telah terlibat langsung dalam 30 gol untuk Liverpool musim ini (20 gol, 10 assist), dan merupakan satu-satunya pemain di Liga Inggris yang mencetak dua digit gol dan assist pada 2022-2023.

- Andy Robertson telah membantu lebih banyak gol daripada bek lainnya untuk tim Liga Inggris musim ini (9), sementara hanya Kevin De Bruyne (17) yang mencatatkan lebih banyak secara keseluruhan di semua kompetisi.

- Cody Gakpo menjadi pemain Liverpool kelima yang mencetak gol dalam pertandingan kandang melawan Everton dan Manchester United dalam satu musim Liga Inggris dan yang pertama melakukannya sejak Daniel Sturridge pada 2013-2014.

- Mohamed Salah menjadi pemain Liverpool pertama yang mencetak gol dalam enam penampilan beruntun di semua kompetisi melawan Manchester United.

Baca Juga: Frica Racing Team Siap Tempur di Balap Motor HUT Konawe 2023

- Liverpool telah mencetak masing-masing dari 12 gol terakhir dalam pertandingan Liga Inggris melawan Manchester United di Anfield.

Susunan pemain dilansir dari Detik.com:

Liverpool: Alisson, Alexander-Arnold, Konate, Van Dijk, Robertson, Henderson (Bajcetic 79'), Fabinho (Milner 79'), Elliott (Jones 85'), Salah, Gakpo (Jota 79'), Nunez (Firmino 79').

Manchester United: De Gea, Shaw, Martinez (Malacia 78'), Varane, Dalot, Fred (McTominay 58'), Casemiro (Sabitzer 77'), Rashford (Elanga 85'), Fernandes, Antony, Weghorst (Garnacho 58'). (C)

Penulis: Nur Khumairah Sholeha Hasan

Editor: Kardin 

 

BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Artikel Terkait
Baca Juga