Disebut Minim Fitur dan Tidak Stabil di Kecepatan Tinggi, Mobil Ini Punya Banyak Kelebihan

Ahmad Jaelani, telisik indonesia
Rabu, 15 Mei 2024
0 dilihat
Disebut Minim Fitur dan Tidak Stabil di Kecepatan Tinggi, Mobil Ini Punya Banyak Kelebihan
Tampilan Daihatsu Grand Max, punya kapasitas besar dan multifungsi. Foto: Instagram @solusimobilindo_id

" Daihatsu Gran Max Mini Bus disebut minim fitur modern dan kurang stabil ketika dikendarai dengan kecepatan tinggi "

KENDARI, TELISIK.ID - Daihatsu Gran Max Mini Bus disebut minim fitur modern dan kurang stabil ketika dikendarai dengan kecepatan tinggi. Meskipun demikian, kendaraan ini tetap memiliki berbagai keunggulan yang menjadikannya pilihan favorit di segmen kendaraan komersial.

Dengan daya tampung yang besar dan multifungsi, Daihatsu Gran Max Mini Bus 2024 hadir dengan desain yang lebih stylish. Velg ukuran 14 inci dan lampu depan yang besar menjadi fitur eksterior utama yang memberikan kenyamanan dalam berbagai kondisi jalan dan cuaca. Desain baru ini dirancang untuk memberikan tampilan yang lebih modern dan menarik, sekaligus meningkatkan visibilitas dan keamanan selama perjalanan.

Sales Daihatsu, Siti Rida saat ditemui Senin (13/5/2024) pagi, menjelaskan bahwa Gran Max Mini Bus kini dilengkapi dengan dashboard yang lebih stylish dan minimalis. Fitur-fitur fungsional ditambahkan bertujuan untuk meningkatkan kenyamanan selama perjalanan bisnis.

Ruang kabin didesain lebih maksimal dan luas, menyesuaikan kebutuhan bisnis para pengguna. Kabin yang luas memberikan kenyamanan tambahan, memungkinkan penumpang untuk beraktivitas dengan lebih leluasa selama di perjalanan.

Gran Max Mini Bus tersedia dalam beberapa varian dengan harga yang berbeda:

- Gran Max BV 1.3 AC FH E4: Rp 200.850.000

- Gran Max MB 1.3 D FH E4: Rp 220.650.000

- Gran Max MB 1.3 D FF FH E4: Rp 227.450.000

- Gran Max MB 1.5 D PS MC: Rp 241.550.000

Baca Juga: Spesifikasi Mobil Digunakan Presiden Jokowi Kunjungan Kerja, Bisa Jalan Meski Ban Kempes dan Tahan Ledakan

Dengan variasi harga ini, pengguna dapat memilih sesuai dengan kebutuhan dan anggaran mereka. Gran Max Mini Bus dirancang untuk berbagai keperluan bisnis, dari transportasi karyawan hingga pengiriman barang.

Gran Max Mini Bus dibekali dengan mesin bertipe K3-DE, DOHC, berkapasitas 1298 cc yang membuat tarikan mobil ini semakin bertenaga dan tangguh. Priyono, seorang mekanik, menjelaskan bahwa mobil ini dilengkapi dengan sistem pengereman depan cakram (disc) berventilasi dengan booster, dan rem belakang menggunakan drum, leading & trailing.

Untuk rem parkir, Gran Max Mini Bus menggunakan mekanisme roda belakang, menjamin keamanan saat parkir di berbagai kondisi jalan. Gran Max Mini Bus sangat cocok digunakan sebagai kendaraan angkutan umum di perkotaan, menghubungkan berbagai tujuan seperti sekolah, kantor, atau pusat perbelanjaan.

Selain itu, kendaraan ini juga menjadi opsi yang tepat untuk kegiatan wisata, memungkinkan wisatawan untuk menikmati perjalanan dengan aman dan nyaman. Dalam dunia bisnis, Gran Max Mini Bus dapat diandalkan sebagai kendaraan pengangkut karyawan atau pengiriman barang dalam skala kecil.

Dengan kemampuan muatan yang baik dan efisiensi bahan bakar yang tinggi, kendaraan ini dapat membantu meningkatkan produktivitas dan efisiensi operasional. Dengan suspensi tipe per keong canggih dan ground clearance  tinggi, Gran Max Mini Bus memberikan pengalaman perjalanan bisnis lebih nyaman dan aman, bahkan di medan jalan yang sulit.

Pengemudi dapat menghadapi berbagai tantangan jalan dengan percaya diri, tanpa khawatir akan gangguan atau ketidaknyamanan. Keunggulan ini menjadikan Gran Max Mini Bus sebagai pilihan ideal untuk memastikan perjalanan bisnis tetap lancar dan sukses, tanpa mengorbankan kenyamanan dan keamanan.

Baca Juga: Hadir Sejak Era Milenium Mobil dari Suzuki Ini Masih Eksis hingga Sekarang

Meskipun memiliki banyak keunggulan, Gran Max Mini Bus juga memiliki beberapa kekurangan. Laode Asrul, seorang pengguna dari Kendari, saat ditemui Selasa (15/5/2024) malam, menjelaskan bahwa mobil ini minim fitur modern. Gran Max tidak memiliki double blower, power window, ataupun electric mirror.

Fitur keselamatannya juga terbatas, hanya mengandalkan seatbelt dan tidak dilengkapi dengan ABS serta airbag. Dengan bentuk body yang mengotak, Gran Max Mini Bus cenderung terasa limbung saat dipacu dengan kecepatan tinggi. Hal ini disebabkan oleh body yang besar, atap yang tinggi, serta tingkat aerodinamika yang tidak optimal.

Material body Gran Max Mini Bus dianggap tipis. Saat diketuk, body mobil ini mengeluarkan suara nyaring yang menandakan bahwa material yang digunakan rentan penyok. Hal ini menjadi perhatian bagi pengguna yang menginginkan kendaraan dengan daya tahan body yang lebih baik. (C)

Penulis: Ahmad Jaelani

Editor: Haerani Hambali

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Baca Juga