Empat SMP di Kendari Penuhi Syarat Belajar Tatap Muka

Musdar, telisik indonesia
Kamis, 02 Juli 2020
0 dilihat
Empat SMP di Kendari Penuhi Syarat Belajar Tatap Muka
Proses belajar mengajar di sekolah pada masa pandemi. Foto: Repro Tribun-Timur.com

" Masih ada catatannya, seperti masih kurang masker ataupun hand sanitizernya. "

KENDARI, TELISIK.ID - Sebanyak empat Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Kota Kendari sudah memenuhi syarat untuk melakukan kegiatan belajar mengajar tatap muka.

Empat sekolah tersebut adalah SMP 2, SMP 5, SMP 9 dan SMP 19 Kendari.

Kepala Bidang Pembinaan Pendidikan Dasar Dikmudora Kota Kendari, Muchdar Alimin, mengungkapkan, empat sekolah tersebut telah dinyatakan memenuhi syarat oleh tim verifikasi. Syarat yang dimaksud adalah kesiapan sarana, dokumen kurikulum dan standar protokol COVID-19.

Baca juga: Tahun Ajaran Baru, Tetap Belajar di Rumah Kecuali Konawe Kepulauan

"Kita sudah plenokan empat sekolah ini memenuhi syarat," terang Muchdar, Kamis (2/7/2020).

Muchdar menjelaskan, sebelum ada keputusan final, hasil verifikasi empat sekolah tersebut akan dilaporkan kepada Wali Kota Kendari, Sulkarnain Kadir sebagai penanggung jawab.

"Kita menunggu kebijakan wali kota seperti apa," tambahnya.

Sementara itu, ada dua sekolah yang sudah bermohon dan berdasarkan penilaian dinyatakan tidak memenuhi syarat. Dua sekolah itu adalah SMP 17 dan SMP 13 Kendari.

"Masih ada catatannya, seperti masih kurang masker ataupun hand sanitizernya," tutupnya.

Reporter: Musdar

Editor: Haerani Hambali

Baca Juga