Gedung Perpustakaan SD Maritim Mola Wakatobi Roboh Diterjang Angin Kencang
Wa Ode Hesti, telisik indonesia
Minggu, 09 Februari 2025
0 dilihat
SD Maritim Mola Wakatobi roboh akibat diterjang angin kencang pada Minggu (9/2/2025) dini hari. Foto: Anum
" Angin kencang yang menerjang Kabupaten Wakatobi, Sulawesi Tenggara, pada Minggu (9/2/2025) dini hari pukul 01.30 WITA menyebabkan gedung perpustakaan SD Maritim Mola roboh "

WAKATOBI, TELISIK.ID – Angin kencang yang menerjang Kabupaten Wakatobi, Sulawesi Tenggara, pada Minggu (9/2/2025) dini hari pukul 01.30 WITA menyebabkan gedung perpustakaan SD Maritim Mola roboh.
Akibat peristiwa ini memaksa pihak sekolah meliburkan siswa selama dua hari. “Untuk sementara siswa 1, 2 hari ini diliburkan. Sambil menunggu bantuan dari pemerintah, warga akan gotong royong memperbaiki,” kata Sekretaris Desa Mola Bahari, Fitri.
Kepala Desa Mola Bahari, Ahmad Majid, juga membenarkan adanya kejadian ini.
Baca Juga: Ini Alasan DPRD Buton Selatan Batal Tetapkan Bupati-Wabup Terpilih pada 10 Februari
“Tadi malam sekitar pukul 01:30 (WITA) dini hari terjadi angin kencang yang mengakibatkan salah satu bangunan SD Maritim Mola yaitu gedung perpustakaannya roboh,” ujar Kepala Desa Mola Bahari, Ahmad Majid.
Berdasarkan prakiraan cuaca, kondisi ekstrem dengan potensi hujan lebat dan angin kencang diperkirakan masih akan berlanjut beberapa hari ke depan. Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Wakatobi mengimbau masyarakat untuk selalu waspada.
Baca Juga: Ditinggal Orang Tua Merantau, Siswi SMP di Buton Tengah Jadi Korban Pencabulan
BPBD meminta masyarakat tetap waspada terhadap cuaca ekstrem dan untuk beberapa hari ke depan Wakatobi berpotensi hujan lebat dan angin kencang. Masyarakat pun diminta segera melaporkan jika terjadi bencana akibat cuaca ekstrem.
Dengan respons cepat ini diharapkan mobilitas warga dapat kembali lancar dan risiko bencana akibat cuaca ekstrem dapat diminimalisasi. (B)
Penulis: Wa Ode Hesti
Editor: Mustaqim
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS