Harga Cabai di Kota Baubau Melonjak Drastis Tembus Rp 450 Ribu per Kg Jelang Nataru

Elfinasari, telisik indonesia
Senin, 18 Desember 2023
0 dilihat
Harga Cabai di Kota Baubau Melonjak Drastis Tembus Rp 450 Ribu per Kg Jelang Nataru
Harga cabai padi di Kota Baubau melonjak hingga tembus Rp 450 per Kg. Foto: Elfinasari/Telisik

" Harga cabai di Kota Baubau mengalami kenaikan drastis menjelang perayaan Natal dan tahun baru (Nataru). Cabai yang diambil dari Kota Makassar dan Kendari, mengalami kenaikan harga akibat musim kemarau yang berkepanjangan "

BAUBAU, TELISIK.ID - Harga cabai di Kota Baubau mengalami kenaikan drastis menjelang perayaan Natal dan tahun baru (Nataru). Cabai yang diambil dari Kota Makassar dan Kendari, mengalami kenaikan harga akibat musim kemarau yang berkepanjangan.

Seorang pembeli, Feby menyampaikan, kesulitan dalam memperoleh cabai dengan harga biasa. Ia mengungkapkan, penjual telah mengurangi jumlah cabai yang diberikan kepada konsumen.

"Kami biasa beli cabai padi, tetapi karena kita tidak lihat kita belimi cabai lain, sepertinya tidak adami yang menjual," ujarnya, Senin (18/12/2023).

Baca Juga: Curah Hujan Tinggi Sejumlah Wilayah di Kota Baubau Banjir

Menurut seorang penjual di pasar Karya Nugraha, Wa Poe, harga cabai jenis Indofood mencapai Rp 150.000 per Kg, atau Rp 50.000 per liter.

Sementara cabai keriting dijual seharga Rp 70.000 per liter. Cabai padi yang paling terpengaruh oleh kelangkaan, mencapai Rp 450.000 per Kg.

“Sekarang ini cabai padi langka, jadi harganya mahal,” tuturnya.

Baca Juga: Pondok Daeng Lala Fishing, Destinasi di Kota Baubau yang Terkenal hingga Manacanegara

Sedangkan penjual lain, Hartina juga mengungkapkan hal yang sama, ia menyebut kenaikan harga cabai padi menjadi Rp 150.000 per liter dan Rp 450.000 per Kg. Ia juga menambahkan, di pasar Wameo, harga cabai padi bahkan mencapai Rp 160.000 per liter.

“Jadi sekarang yang banyak dijual di pasar itu cabai Indofood,” tuturnya.

Kemarau panjang juga menyebabkan banyak pohon cabai lokal mati, menjadikan cabai lokal sangat jarang. Ia menyebut, cabai padi yang dijualnya berasal dari cabai lokal Baubau. (A)

Penulis: Elfinasari

Editor: Kardin

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Artikel Terkait
Baca Juga