Hujan Gerimis Warnai Penutupan Wakatobi Wave 2021

Boy Candra Ferniawan, telisik indonesia
Selasa, 07 Desember 2021
0 dilihat
Hujan Gerimis Warnai Penutupan Wakatobi Wave 2021
Pemda Wakatobi memberikan cenderamata kepada sejumlah tamu yang hadir pada penutupan Wakatobi Wave 2021. Foto: Boy Candra/Telisik

" Hujan gerimis mewarnai penutupan Festival Wakatobi Wave 2021 yang diselenggarakan di Pelataran Rumah Kita, Kecamatan Wangi-Wangi Selatan, Senin (7/12/2021) malam "

WAKATOBI, TELISIK.ID - Hujan gerimis mewarnai penutupan Festival Wakatobi Wave 2021 yang diselenggarakan di Pelataran Rumah Kita, Kecamatan Wangi-Wangi Selatan, Senin (7/12/2021) malam.

Pada kesempatan tersebut Sekretaris Daerah Kabupaten Wakatobi, Jumadin yang juga ketua panitia mengatakan bahwa pihaknya berupaya agar Festival Wakatobi Wave menjadi salah satu event unggulan.

"Pelaksanaan Wakatobi Wave tahun ini dilaksanakan di tengah pandemi COVID-19 dan cuaca yang kurang bersahabat. Alhamdulillah dapat terlaksana dengan sukses. Keadaan ini tidak menyurutkan geliat kita dalam membangkitkan pariwisata Wakatobi," ungkap Jumadin.

Dia juga mengatakan, Wakatobi Wave merupakan bentuk respon pemerintah atas permintaan masyarakat untuk meningkatkan perputaran ekonomi.

Baca Juga: Upaya dan Kendala Bangkitkan Pariwisata Wakatobi

"Wakatobi Wave 2021 telah mampu meningkatkan perputaran ekonomi masyarakat. Terbukti dari meningkatnya kunjungan wisatawan di hotel dan penginapan, penggunaan alat transportasi, serta kunjungan di pusat perbelanjaan dan oleh-oleh," tambahnya.

Sementara Bupati Wakatobi Haliana mengaku bersyukur karena event ini bisa terselenggara dengan sukses.

"Alhamdulillah event Wakatobi Wave 2021 yang diselenggarakan mulai tanggal 4-6 Desember, walaupun penuh dengan dinamika namun bisa berjalan dengan sukses," ungkap Haliana saat memberi sambutan penutupan.

Penyelenggaraan event Wakatobi Wave kali ini, kata Haliana, penuh tantangan. Terlebih akibat pandemi COVID-19 serta cuaca yang kurang bersahabat.

"Untuk menghindari kerumunan karena pandemi COVID-19, banyak konten-konten yang kita tiadakan. Terlebih kita beradaptasi dengan kondisi cuaca yang cukup ekstrem," ujarnya.

Baca Juga: Ikan Parende, Sajian Authentic Chef Marinka di Festival Kuliner Maritim Wakatobi

Terlepas dari hal tersebut, Haliana berharap semua tantangan itu membawa hikmah dan pembelajaran dalam penyelenggaraan yang akan datang, sebagai wujud aktivasi dan akselerasi kebangkitan pariwisata.

"Festival Wakatobi Wave merupakan kebanggaan tersendiri bagi masyarakat. Maka dari itu kami berterima kasih kepada semua pihak yang terlibat. Semoga ini menjadi persembahan cinta dari kita semua untuk negeri tercinta ini," tutupnya.

Malam penutupan Wakatobi Wave 2021 yang mengangkat tema Kebulatan Spirit Maritim untuk Kebangkitan Pariwisata Wakatobi dan Indonesia, juga diumumkan juara lomba konten kreatif, lomba fashion show kreasi tenun, dan lomba kuliner olahan ikan. (B)

Reporter: Boy Candra Ferniawan

Editor: Haerani Hambali

Baca Juga