HUT Wakatobi Arhawi Beberkan Segudang Pembangunan Daerah

La Ode Arjuno Emang Sah, telisik indonesia
Rabu, 18 Desember 2019
0 dilihat
HUT Wakatobi Arhawi Beberkan Segudang Pembangunan Daerah
Bupati Wakatobi H Arhawi, saat menjadi inspektur upacara HUT Wakatobi ke - 16. Foto: Juno/Telisik

" Pertumbuhan ekonomi Kabupaten Wakatobi juga mengalami peningkatan dari 5,96 persen tahun 2017 menjadi 16.50 persen tahun 2018. "

WAKATOBI,TELISIK.ID - Momentum Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Wakatobi yang ke - 16, tak di sia-siakan oleh Bupati Wakatobi H Arhawi, untuk menyampaikan capaian pembangunan Wakatobi selama kurun 4 tahun dirinya bersama Ilmiati Daut menahkodai Kabupaten Wakatobi.

Ada sekira 19 poin indeks prestasi yang disampaikan oleh H Arhawi dalam sambuatannya saat pelaksanaan upacara HUT Wakatobi,  diantaranya pada tahun 2015 indeks pembangunan manusia Kabupaten  Wakatobi sebesar 67,22 dan mengalami peningkatan sebesar 1,30 poin sampai mencapai angka 68.52 di tahun 2018.

Kemudian rata-rata lama sekolah di Kabupaten Wakatobi tahun 2016, sebesar 7,70 tahun dan mengalami peningkatan sebesar 0,02 tahun sampai mencapai angka 7,72 tahun pada tahun 2018.

Angka partisipasi murni (APM) Kabupaten Wakatobi pada jenjang pendidikan SD tahun 2017 sebesar 96.88 persen dan mengalami peningkatan sebesar 0,60 persen menjadi 97,48 persen tahun 2018.

Disisi lain angka harapan hidup penduduk Kabupaten Wakatobi tahun 2017 sebesar 67,82 tahun dan mengalami peningkatan sampai mencapai angka 68,17 tahun 2018.

Sementara itu Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) perkapita Atas Dasar Harga Berlaku (ADHB) k
Kabupaten Wakatobi selama kurun waktu 2016-2018, mengalami peningkatan dari Rp 27.172,5 (ribu rupiah) tahun 2014 dan meningkat menjadi Rp 41.774,1 (Ribu rupiah) 2018

"Pertumbuhan ekonomi Kabupaten Wakatobi juga mengalami peningkatan dari 5,96 persen tahun 2017 menjadi 16.50 persen tahun 2018," ujar Arhawi.  Rabu (18/12/2019).

Baca Juga: Jalur Perseorangan Kurang Dilirik

Lanjutnya, untuk program pendidikan bersinar yang difokuskan kepada upaya pemberdayaan siswa SD, SMP dan mahasiswa baik S1, S2 maupun S3 dalam kurun waktu 3 tahun pemerintah daerah telah memberikan 3.721 beasiswa baik itu beasiswa miskin (BSM) kepada siswa SD dan SMP maupun beasiswa bagi mahasiswa berperstasi.

Dalam bidang kesehatan kata Arhawi,  difokuskan kepada pelayanan kesehatan masyarakat miskin dan pemberian insentif tenaga medis khususnya tenaga dokter umum/spesialis.

"Khusus untuk pelayanan kesehatan masyarakat miskin diwujudkan dalam bentuk pemberian kartu BPJS bersinar yang di biayai oleh APBD Kabupaten Wakatobi sebanyak 48.036 jiwa diluar Program nasional melalui JKN sebanyak 47.737 jiwa," tuturnya

Dibidang Infrastruktur dalam kurun waktu tiga tahun terakhir katanya, juga mengalami peningkatan yang sangat signifikan mulai dari peningkatan dan pembangunan jalan kabupaten sepanjang 490,28 KM, jalan provinsi 16,8 KM serta jalan nasional sepanjang 21,53 KM.

Pembangunan kantor bupati, pasar sentral, gedung olahraga, rumah sakit, pembangunan dermaga feri Kaledupa Tomia dan Binongko, pembangunan area publik kawasan Marina, sampai dengan perencanaan pembangunan jembatan Numana-Kapota, semuanya menunjukkan progres yang baik.

Reporter: Juno
Editor: Sumarlin

Artikel Terkait
Baca Juga