Inter Milan Tersingkir di Coppa Italia, Antonio Conte Kesal hingga Acungkan Jari Tengah
Ahmad Sadar, telisik indonesia
Rabu, 10 Februari 2021
0 dilihat
Pelatih Inter Milan, Antonio Conte. Foto: Repro footbalItalia.com
" Menurut saya mereka harus lebih sopan. Mereka lebih membutuhkan lebih banyak sportivitas dan rasa hormat kepada siapa saja yang bekerja disini. "
TURIN, TELISIK.ID - Inter Milan dipastikan tersingkir pada Coppa Italia 2020-2021 saat melawan Juventus di Allianz Stadium pada lag kedua, dengan skor imbang 0-0 dini hari tadi, Rabu (10/2/2021)
Hal ini membuat pelatih Inter Milan yakni Antonio Konte kesal hingga mengancungkan jari tengah. Kejadian tersebut terekam kamera ketika babak pertama berakhir saat para pemain memasuki lorong menuju ruang ganti.
Pelatih Narazzuri itupun angkat bicara mengenai aksinya seusai pertandingan. Ia mengaku kesal lantaran dirinya dicaci maki oleh presiden Juventus Andrea Agnelli sepajang pertandingan.
Baca juga: Juventus Berhasil Melaju ke Final Piala Coppa Italia, Begini Tanggapan Pirlo
"Juventus harus mengatakan yang sebenarnya. Saya pikir ofisial keempat mendengar dan melihat apa yang terjadi sepanjang pertandingan," tutur Conte seperti dilansir melalui Football Italia.
"Menurut saya mereka harus lebih sopan. Mereka lebih membutuhkan lebih banyak sportivitas dan rasa hormat kepada siapa saja yang bekerja disini," tambahnya.
Selain itu, pada pertandingan lag pertama sebelumnya Inter gagal membalikan ketertinggalannya dengan skor 2-1 dari Juventus pekan lalu.
Dengan demikian Inter Milan terpaksa harus puasa untuk mendapatkan gelar lagi di Coppa Italia, sejak terakhir kali memenagkannya pada musim 2010-2011. (C)
Reporter: Ahmad Sadar
Editor: Fitrah Nugraha