Intip Profil dan Perjalanan Robert Bauer jadi Mualaf

Nur Khumairah Sholeha Hasan, telisik indonesia
Jumat, 22 September 2023
0 dilihat
Intip Profil dan Perjalanan Robert Bauer jadi Mualaf
Pesepakbola Jerman, Robert Bauer mengumumkan dirinya memeluk Islam. Bek berusia 27 tahun yang saat ini membela klub Arab Saudi Al-Tai FC. Foto: Sindonews.com

" Pesepakbola Jerman, Robert Bauer secara terbuka mengumumkan dirinya memeluk Islam. Bek berusia 27 tahun yang saat ini membela klub Arab Saudi Al-Tai FC itu mengumumkan keputusan tersebut kepada dunia melalui akun Instagram resminya "

KENDARI, TELISIK.ID - Pesepakbola Jerman, Robert Bauer secara terbuka mengumumkan dirinya memeluk Islam. Bek berusia 27 tahun yang saat ini membela klub Arab Saudi Al-Tai FC itu mengumumkan keputusan tersebut kepada dunia melalui akun Instagram resminya.

Bauer mengunggah foto dirinya sedang salat, disertai pesan menyentuh hati yang menjelaskan faktor-faktor yang mendorongnya memeluk Islam. Dia mengaitkan pertobatannya dengan istri dan keluarganya.

Keputusan Robert Bauer memeluk agama islam ini diketahui dari unggahan mantan pemain Timnas Jerman itu di media sosial. Dia membagikan momen bahwa dirinya sedang sholat. Dalam unggahan itu pula, dia menuliskan penggalan ayat keempat dari surat Al Hadid.

Baca Juga: Kisah Mualaf Eks Bos Gangster Australia Vince Focarelli, Dideportasi Karena Alasan Agama

"Dan Dia bersama kamu di mana saja kamu berada," tulis Bauer disertai dengan tagar #alhamdulillah, dilansir dari Suara.com jaringan Telisik.id.

Robert Bauer, yang bermain sebagai bek sayap, menjadi berita utama ketika bergabung dengan Liga Profesional Saudi, Mei lalu. Ia menandatangani kontrak satu tahun dengan Al-Tai FC.

Sebelum pindah ke Arab Saudi, perjalanan sepak bola Bauer termasuk bertugas di beberapa klub Bundesliga, termasuk Werder Bremen dan 1. FC Nürnberg. Dia juga sempat bermain di liga Rusia dan Belgia.

Baca Juga: Deretan Kisah Unik Mualaf Dalam dan Luar Negeri

Di situ ia menunjukkan keserbagunaan dan keterampilannya di lapangan. Masuknya Bauer ke Islam terjadi pada saat agama tersebut terus mengalami pertumbuhan signifikan di seluruh dunia.

Menurut Pew Research Center, Islam adalah agama dengan pertumbuhan tercepat secara global, dengan proyeksi yang menunjukkan bahwa jumlah umat Islam akan meningkat lebih dari dua kali lipat jumlah populasi dunia secara keseluruhan antara tahun 2015 dan 2060 seperti dikutip dari Sindonews.com. (C)

Penulis: Nur Khumairah Sholeha Hasan

Editor: Kardin

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baca Juga