Kapolda Cup Open Tournament Road Race Kendari, Pembalap Kolaka Utara Juarai Kelas MP1

Bambang Sutrisno, telisik indonesia
Senin, 01 Juli 2024
0 dilihat
Kapolda Cup Open Tournament Road Race Kendari, Pembalap Kolaka Utara Juarai Kelas MP1
Ahmad Rifaldi dan Arbiansyah Arysambara Tombili menjadi juara pertama dan kedua Kapolda Cup Open Tournament Road Race Kendari. Foto: Kolase

" Kapolda Cup Open Tournament Road Race, pembalap Sapoelidi Kolaka Utara, Ahmad Rifaldi, berhasil finis pertama di kelas tune up mix expert (MP1), Minggu (30/6/2024) siang "

KENDARI, TELISIK.ID - Kapolda Cup Open Tournament Road Race, pembalap Sapoelidi Kolaka Utara, Ahmad Rifaldi, berhasil finis pertama di kelas tune up mix expert (MP1), Minggu (30/6/2024) siang.

Dalam balapan selama 7 lap yang berlangsung di depan kantor Wali Kota Kendari itu, Arbiansyah Arysambara Tombili dari FAPS Racing Team Kendari finis kedua, disusul Handi Tuahatu dari HRB Racing Team Kendari.

Meskipun Ahmad Rifaldi dalam bayangan kompetitor yang lain, ia mampu melepas tekanan para pesaing untuk mempertahankan posisi pertama hingga finis.

Berdasarkan pantauan Telisik.id, pembalap asal Kolaka Utara Ahmad Rifaldi, merasa senang berhasil menjadi peringkat satu. Tidak lupa dia berterima kasih kepada manager dan rekan-rekan team yang telah mendukungnya hingga bisa menyabet posisi pertama dalam kelas bergengsi MP1.

Baca Juga: Ratusan Motor Racing Mengaspal di Kota Kendari, Usia Pembalap Ada yang 12 Tahun

“Alhamdulillah saya sangat bersyukur. Terima kasih kepada team yang telah bekerja keras, dan teman-teman yang telah mendukung. Terima kasih juga pada keluarga saya. Sampai ketemu di event selanjutnya dan semoga bisa menang di peringkat satu,” ujar pembalap Kota Kendari, Arbiansyah Arysambara Tombili, yang finish di urutan kedua.

Kabid Organisasi IMI Sultra Ali Rezki mengatakan, kegiatan ini bekerja sama dengan Kapolda Sultra dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara.

Baca Juga: Frica Racing Team Siap Tempur di Balap Motor HUT Konawe 2023

"Ini adalah wujud kemitraan antara Kapolda dan IMI Sultra," ungkapnya.

Dia mengungkapkan terima kasih kepada Kapolda Sultra yang telah memberikan wadah untuk menyelenggarakan event balap motor dan kepada Pemerintah Kota Kendari karena telah memberikan izin. (A)

Penulis: Bambang Sutrisno

Editor: Haerani Hambali

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Baca Juga