Kematian Akseyna Mahasiswa UI Tak Kunjung Tuntas Setelah 8 Tahun

Nur Khumairah Sholeha Hasan, telisik indonesia
Minggu, 02 April 2023
0 dilihat
Kematian Akseyna Mahasiswa UI Tak Kunjung Tuntas Setelah 8 Tahun
Kematian mahasiswa UI, Akseyna Ahad Dori di Danau Kenanga UI masih menyimpan misteri, meski delapan tahun telah berlalu. Namun kasus tersebut tak kunjung terkuak. Foto: Repro Harianhaluan.com

" Ratusan mahasiswa UI sudah menggelar aksi damai di UI untuk memperingati delapan tahun kasus tewasnya Akseyna "

JAKARTA, TELISIK.ID - Sejumlah mahasiswa dan Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Indonesia (UI) menggelar aksi simbolik mengenang kematian Akseyna Ahad Dori di Danau Kenanga UI.

Mengutip Cnnindonesia.com, Ketua BEM UI Melki Sedek Huang mengatakan, ratusan mahasiswa sudah menggelar aksi damai di UI untuk memperingati delapan tahun kasus tewasnya Akseyna.

"Meninggalnya Akseyna masih tak menemui titik terang. Aparat penegak hukum tak mau selesaikan perkara dan pimpinan kampus UI tak mau kuatkan, juga buka suara," kata Melki dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (1/4/2023).

Sejumlah mahasiswa mengenakan pakaian berwarna hitam. Beberapa membawa poster foto Akseyna sebagai simbol mengenang sewindu meninggalnya Akseyna.

Pihak UI bahkan siap dukung polisi usut kematian Akseyna. Kepala Humas dan KIP UI Amelita Lusia mengatakan saat ini kasus tersebut merupakan tanggung jawab kepolisian.

Baca Juga: Polisi Lidik Penyebab Kematian Racer Kuntet, Road Race LMA CUP I Diduga Tak Kantongi STTP

"Kasus almarhum, seperti kita ketahui bersama, sudah menjadi tanggung jawab Kepolisian RI," kata Amelita dilansir dari Detik.com.

Dia mengatakan, UI bukan pihak yang memiliki kewenangan dan kompetensi untuk mengusut kasus kematian Akseyna. Meski begitu, dia mengatakan pihaknya akan mendukung kepolisian dalam menangani kasus tersebut.

Baca Juga: 5 Fakta Kematian Bos Kripto Tinggalkan Harta Segudang

"Namun, dalam penanganan kasus ini, UI telah dan akan terus mendukung langkah-langkah yang dilakukan oleh Kepolisian RI," tambahnya.

Dia menyebut, pihaknya siap membantu kepolisian jika diperlukan. Menurutnya, UI akan melakukan upaya yang terbaik untuk kasus tersebut.

"Jika ada hal yang perlu dilakukan, tentu akan kami upayakan pemenuhannya dengan sebaik mungkin," tuturnya. (C)

Penulis: Nur Khumairah Sholeha Hasan

Editor: Haerani Hambali

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baca Juga