Kolaborasi Alumni Teknik Arsitek UHO dan UMK Sabet Juara 3 pada Ajang Sayembara Nasional

Fitrah Nugraha, telisik indonesia
Selasa, 28 Mei 2024
0 dilihat
Kolaborasi Alumni Teknik Arsitek UHO dan UMK Sabet Juara 3 pada Ajang Sayembara Nasional
Tim peserta sayembara Asal Kota Kendari, Yudhistira, Muh. Irsyad, Sutrisno, Abdillah. Foto: Ist.

" Dengan melakukan kolaborasi, alumni Teknik Arsitektur Universitas Halu Oleo (UHO) dan Universitas Muhammadiyah Kendari (UMK) berhasil meraih juara 3 pada ajang Sayembara Nasional "

KENDARI, TELISIK.ID - Dengan melakukan kolaborasi, alumni Teknik Arsitektur Universitas Halu Oleo (UHO) dan Universitas Muhammadiyah Kendari (UMK) berhasil meraih juara 3 pada ajang Sayembara Nasional.

Pada bulan Mei 2024, Pemerintah Kota Palangkaraya melalui Dinas Lingkungan Hidup, bekerja sama dengan Ikatan Arsitek Indonesia (IAI) Kota Palangkaraya, menyelenggarakan Sayembara Nasional Pembuatan Desain Tugu Adipura.

Lokasi ini terletak di tengah jantung kota, di kawasan Taman Lewun Sangomang, Jl. Yos Sudarso, Kota Palangkaraya, Provinsi Kalimantan Tengah.

Sayembara ini bertujuan untuk melibatkan partisipasi masyarakat secara luas dalam memberikan masukan berupa ide atau gagasan melalui penyelenggaraan Sayembara Desain Tugu Adipura Kota Palangkaraya.

Peserta dari berbagai daerah mengikuti kegiatan ini, termasuk arsitek asal Kota Kendari, Yudistira, yang merupakan alumni Teknik Arsitektur UHO, beserta tiga rekannya yaitu Muh Irsyad, juga alumni Teknik Arsitektur UHO, Sutrisno, alumni Teknik Arsitektur UMK, dan Abdillah, yang masih berstatus mahasiswa Teknik Arsitektur UMK.

Baca Juga: Putra Daerah Sultra Raih Juara Ajang Sayembara Desain Nasional

Meskipun kriteria penilaian sangat ketat, dengan mengusung desain yang berkelanjutan, terintegrasi, inovatif, dan mencerminkan identitas kota, tim peserta asal Kota Kendari ini mampu meyakinkan dewan juri saat mempresentasikan karya mereka.

Hasil desain Tim Peserta asal Kendari raih juara 3 pada Sayembara Desain Tugu Adipura Kita Palangkaraya 2024. Foto: Instagram @iaikalteng

 

Dewan juri berlisensi, seperti Ar. Andy Rahman, IAI, dan Ar. Ristia Heranidewi, IAI, serta Pj Wali Kota Palangkaraya, Hera Nugrahayu, menilai presentasi tim peserta asal Kota Kendari ini dengan baik.

Salah satu anggota tim, Sutrisno yang juga saat ini sedang menyelesaikan program Doktor Ilmu Arsitektur di Universitas Hasanuddin (Unhas) Makassar, mengatakan bahwa kemenangan ini diraih berkat kekompakan kerja tim dan konsep yang sekaligus dapat memberikan nilai edukasi.

Baca Juga: Ini Syarat Sayembara Maskot dan Jingle Pilkada Muna Barat

“Ketika merancang sebuah tugu, kami memiliki pandangan tersendiri bahwa Tugu Adipura ini bukan hanya sebagai landmark atau ikon kota yang dinikmati secara visual, tetapi juga sebagai sarana edukasi bagi masyarakat tentang pentingnya kebersihan kota,” kata Sutrisno.

Oleh karena itu, selain menciptakan taman untuk berkumpul, tim peserta asal Kota Kendari ini juga membuat ruang galeri dengan dilengkapi media edukatif bagi masyarakat yang berkunjung ke tempat ini.

“Tak hanya itu, kami juga menyertakan filosofi desain tugu dengan tema Menembus Waktu 1995 – 2024, yang menceritakan sejarah diraihnya Piala Adipura setelah menunggu selama 27 tahun,” ujar Muh Irsyad yang juga lulusan Magister Urban University of Sheffield, Inggris. (B)

Penulis: Fitrah Nugraha

Editor: Haerani Hambali

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Baca Juga