Lagi BAB di Toilet, Kemaluan Pria Ini Dipatok Ular Sanca
Ibnu Sina Ali Hakim, telisik indonesia
Selasa, 06 Juli 2021
0 dilihat
Lagi BAB, kemaluan dipatok ular. Foto: Repro halosehat.com
" Seorang pria di Austria berusia 65 tahun merasa dicubit kemaluannya ketika menggunakan toilet. Ternyata ada ular sanca batik yang menggigitnya. "
GRAZ, TELISIK.ID - Seorang pria di Austria berusia 65 tahun merasa dicubit kemaluannya ketika menggunakan toilet. Ternyata ada ular sanca batik yang menggigitnya.
Menyadur Sky News, Selasa (6/7/2021), peristiwa tersebut terjadi di kediaman sang pria di Kota Graz, Austria. Dia mengaku merasa ada cubitan di area alat kelaminnya. Merasakan hal aneh, dia syok melihat ular sanca batik sepanjang 1,6 meter bersarang di toilet.
Ular piton yang bisa tumbuh hingga panjang hampir sembilan meter ini, diperkirakan menemukan celah ke toilet melalui saluran air.
"Tak lama setelah dia duduk di toilet, pria tersebut merasakan cubitan di area alat kelaminnya," kata polisi dalam sebuah pernyataan.
Korban mengalami luka ringan. Dia dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan lebih lanjut. Meskipun rute yang dicurigai ular ke toilet tidak dapat dikonfirmasi, diperkirakan hewan tersebut kabur dari apartemen tetangga.
Baca juga: Gara-Gara Suka Utang, 5 Negara Ini Bangkrut
Baca juga: Juara Turnamen World Tennis Tour W60, Aldila Sutjiadi Harumkan Indonesia
Seorang ahli reptil yang dihubungi oleh layanan darurat mengeluarkan ular itu dari toilet, membersihkannya dan mengembalikannya kepada pemiliknya.
Seorang tetangga berusia 24 tahun, yang memiliki 11 ular, dilaporkan ke Kantor Kejaksaan karena dicurigai merugikan orang lain, tambah polisi.
Dilansir dari Kompas.com, ular sanca batik adalah ular terbesar di dunia dan tidak menyerang manusia secara alami. Namun, mereka akan mengerut atau menggigit jika mereka merasa terancam atau jika mereka mengira sesuatu sebagai makanan.
Pakar herpetologi dari Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI), Amir Hamidy mengatakan, ular sanca batik memiliki nama latin Python reticulatus.
Amir menjelaskan, panjang ular sanca batik dapat mencapai 10 meter dan menjadi yang terpanjang di dunia. Ukuran ini melebihi panjang ular Anaconda dari sungai Amazon. (C)
Reporter: Ibnu Sina Ali Hakim
Editor: Haerani Hambali