Laka Lantas di Ngada Nusa Tenggara Timur Meningkat

Berto Davids, telisik indonesia
Rabu, 11 Januari 2023
0 dilihat
Laka Lantas di Ngada Nusa Tenggara Timur Meningkat
Satuan Lalu Lintas Polres Ngada mencatat kecelakaan lalu lintas tahun 2022 meningkat dari tahun sebelum. Foto: Ist.

" Satuan Lalu Lintas Polres Ngada, Nusa Tenggara Timur membeberkan selama 2022 telah terjadi 72 kecelakaan lalu lintas (laka lantas), sebanyak 12 di antaranya meninggal dunia "

NGADA, TELISIK.ID - Satuan Lalu Lintas Polres Ngada, Nusa Tenggara Timur membeberkan selama 2022 telah terjadi 72 kecelakaan lalu lintas (laka lantas), sebanyak 12 di antaranya meninggal dunia.

Kepala Satuan Lantas Polres Ngada, IPTU Lino De Jesus mengatakan, kasus tersebut meningkat dari tahun sebelumnya. Sebanyak 32 kasus laka lantas, 9 orang meninggal dunia.

Untuk mencegah kenaikan angka kecelakaan pada 2023, pihaknya terus melakukan edukasi kepada masyarakat untuk menaati peraturan lalu lintas.

Baca Juga: Eks Direktur Bank Bahteramas Baubau Tersandung Kasus Dugaan Korupsi

Baca Juga: Karnaval Budaya Awali Rangkaian HUT Kolaka Timur ke-10

“Kita melakukan imbauan dan edukasi kepada masyarakat untuk mencegah angka laka lantas naik,” ungkap Lino, Rabu (11/1/2023) malam.

Sementara itu Kapolres Ngada, AKBP Abilio Dos Santos mengatakan, pihaknya memberi edukasi dengan terjun langsung ke sekolah untuk memberi pemahaman berlalu lintas kepada para siswa.

Sedangkan terhadap pengendara yang tidak taat, pihaknya belum mendapat arahan untuk melakukan penilangan.

“Dari atas kita belum ada arahan untuk tilang, namun kita tetap melakukan pematauan. Jika ada yang melanggar misalnya, belum ada SIM kita arahkan untuk buat,” ujarnya. (B)

Penulis: Berto Davids

Editor: Kardin

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Baca Juga