Loker BUMN: Kesempatan Emas Bagi Pencari Kerja hingga 1 April 2024
Febry Jahra Lestiani, telisik indonesia
Senin, 25 Maret 2024
0 dilihat
Kesempatan emas, segara daftar BUMN bagi lulusan SMA/SMK hingga S2. Foto: Repro kabarBUMN.com
" Dalam upaya untuk memperluas kesempatan kerja dan mendukung pertumbuhan ekonomi, Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Indonesia mengumumkan pelaksanaan open recruitment yang akan berlangsung mulai tanggal 23 Maret hingga 1 April 2024 "
KENDARI, TELISIK.ID - Dalam upaya untuk memperluas kesempatan kerja dan mendukung pertumbuhan ekonomi, Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Indonesia mengumumkan pelaksanaan open recruitment yang akan berlangsung mulai tanggal 23 Maret hingga 1 April 2024.
Kesempatan lowongan kerja ini terbuka bagi para tamatan SMA/SMK hingga S2.
Ada lebih dari 1800 posisi kerja dari lebih dari 100 perusahaan di Grup BUMN, kembali dibuka. Pelamar bisa mulai dengan melakukan registrasi di https://rekrutmenbersama2024.fhcibumn.id dan mengikuti petunjuk pendaftaran yang tertera di situs tersebut.
Dikutip dari FHCIBUMN.com, Kementerian BUMN berkolaborasi dengan Forum Human Capital Indonesia (FHCI) segera membuka pendaftaran Rekrutmen Bersama (RBB) BUMN.
Hal ini disampaikan oleh Tedi Bharata, Deputi Bidang Sumber Daya Manusia, Teknologi, dan Informasi Kementerian BUMN dalam Konferensi Pers “Rekrutmen Bersama BUMN Tahun 2024” bersama Alexandra Askandar, Ketua Umum Forum Human Capital Indonesia yang berlangsung di Media Center, Kementerian BUMN, Jakarta, Jumat (22/3/2024).
Baca Juga: Lowongan Kerja Kendari: PT Indomarco Buka Loker untuk SMA, Buruan Daftar
Konferensi pers tersebut membahas komitmen Pemerintah melalui BUMN untuk terus membuka lapangan pekerjaan melalui proses seleksi yang lebih baik dan semakin transparan.
Tedi Bharata menyampaikan, Kementerian BUMN akan terus menciptakan lapangan pekerjaan
di Indonesia sebagai bagian dari proses transformasi BUMN yang berkelanjutan.
Dilansir dari ekonomi.bisnis.com, pelamar juga perlu memperhatikan persyaratan dan telah membaca seluruh ketentuan umum, tata cara melamar dan jadwal kegiatan rekrutmen dan seleksi di situs https://rekrutmenbersama2024.fhcibumn.id
1. Warga Negara Indonesia
2. Usia maksimal per 23 Maret 2024 mengikuti jenjang pendidikan sebagai berikut:
- Fresh Graduate
• SMA/SMK : 25 tahun;
• Diploma III : 27 tahun;
• S1/Diploma IV : 30 tahun;
• S2 : 35 tahun;
- Experience Hire : 45 tahun
3. Nilai IPK minimal 3.00 (skala 4.00) untuk D-III/D-IV/S-1 dan minimal 3.25 (skala 4.00) untuk S2.
4. Nilai Rata-rata Ujian Sekolah minimal 75 (skala 100) untuk lulusan SMA/SMK.
5. Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Indonesia.
6. Jenis kelamin menyesuaikan kebutuhan posisi masing-masing BUMN.
7. Sehat jasmani, rohani dan bebas narkoba.
8. Dokumen SKCK dari Kepolisian (Jika Ada).
9. Sertifikasi pelatihan yang sesuai dengan kompetensi dan rekomendasi pengalaman kerja apabila ada.
Baca Juga: Loker Kendari: Fajar Mitra Persada Buka Loker Posisi Ini, Buruan Daftar
10. Rekomendasi Komunitas (berprestasi di Bidang Olahraga/Seni/Digital Creator/Start Up) apabila ada.
Adapun, untuk memudahkan registrasi online, pelamar bisa mempersiapkan dokumen berikut ini terlebih dulu:
1. Foto Profil (Wajib)
2. KTP (Wajib)
3. Ijazah/Surat Keterangan Lulus (Wajib)
4. Transkrip Nilai/ Nilai Ujian Sekolah (Wajib)
5. SKCK (Jika Ada)
6. Dokumen lainnya seperti Sertifikat Pelatihan, Bahasa Inggris, dan lainnya (Jika Ada)
7. Surat Rekomendasi (Jika Ada). (C)
Penulis: Febry Jahra Lestiani
Editor: Fitrah Nugraha
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS