Lukman Abunawas Minta IKA Smansa Kendari Solid dan Jaga Komunikasi

Erni Yanti, telisik indonesia
Minggu, 09 Juni 2024
0 dilihat
Lukman Abunawas Minta IKA Smansa Kendari Solid dan Jaga Komunikasi
Ketua Majelis Pertimbangan IKA SMANSA Kendari, Lukman Abunawas saat menyampaikan sambutan. Foto: Erni Yanti/Telisik

" Ketua Majelis Pertimbangan Ikatan Keluarga Alumni SMA Negeri 1 (IKA Smansa) Kendari, Lukman Abunawas, meminta semua alumni untuk menjaga komunikasi dan soliditas "

KENDARI, TELISIK.ID - Ketua Majelis Pertimbangan Ikatan Keluarga Alumni SMA Negeri 1 (IKA Smansa) Kendari, Lukman Abunawas, meminta semua alumni untuk menjaga komunikasi dan soliditas.

Hal tersebut disampaikan saat kegiatan pelantikan pengurus IKA Smansa Kendari angkatan 1989 periode 2024-2028, di Hotel Kubah Kendari, Sabtu (8/6/2024).

Lukman mengucapkan selamat atas pelantikan pengurus IKA Smansa angkatan 1989, kemudian ia berharap agar selalu menjaga silaturahmi sesama alumni.

"Rasa persaudaraan, semangat untuk saling menghargai dan bantu-membantu. Kemudian kita solid, apa yang kita inginkan kita programkan dan jalankan," kata Lukman.

Kemudian, Ketua IKA Smansa angkatan 1989 periode 2024-2028, Yuni Balagi menyampaikan dalam mengemban tugas sebagai ketua tentu perlu sinergi dan kolaborasi bersama anggota.

Baca Juga: Kukuhkan IKA Spensa, Lukman Abunawas Harap Peranan Alumni Majukan Almamater

Hal itu dipercaya menjadikan kekompakan semakin erat, dengan penuh tanggung jawab dan dukungan dari semua anggota untuk bisa mencapai kinerja. Dan memberikan kontribusi secara signifikan kepada alumni dan masyarakat.

Oleh karena itu, ia mengajak kepada seluruh alumni untuk membangun fondasi yang kokoh dan kolaborasi dengan penuh kebersamaan, kerja keras untuk mencapai tujuan organisasi.

"InsyaAllah ke depan kita akan melanjutkan program-program yang telah kita laksanakan dan saya akan berusaha semaksimal mungkin untuk meningkatkan kinerja atau program yang telah kita laksanakan sebelumnya," katanya.

Baca Juga: Perkuat Silaturahmi Relawan Lukman Abunawas Gandeng SSK Gelar Senam Zumba

Sementara Pengurus Besar IKA Smansa periode 2021-2025, Yusuf Mundu menyampaikan rasa bangga terhadap  pengurus yang baru dilantik.

Ia juga melihat kerja sama dan saling berkoordinasi sesama anggota angkatan sehingga kegiatan tersebut berjalan sukses dan lancar.

"Angkatan 89 ini luar biasa, karena angkatan ini koordinasinya bagus baik dengan PB maupun dengan Dewan Pertimbangan IKA SMANSA, inilah yang saya harapkan," terang Yusuf. (A-Adv )

Penulis: Erni Yanti

Editor: Haerani Hambali

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baca Juga