Kukuhkan IKA Spensa, Lukman Abunawas Harap Peranan Alumni Majukan Almamater
Erni Yanti, telisik indonesia
Senin, 03 Juni 2024
0 dilihat
Ketua dewan pembina IKA Spense Kendari, Lukman Abunawas saat menyerahkan bendera petaka kepada Pahri Yamsul Selaku Ketua Spensa Kendari. Foto: Ist
" Kukuhkan Ikatan Alumni Sekolah Menengah Pertama SMP Negeri 1 (IKA Spensa) Kendari, Lukman Abunawas berharap peranan alumni memajukan dapat almamater "
KENDARI, TELISIK.ID - Kukuhkan Ikatan Alumni Sekolah Menengah Pertama SMP Negeri 1 (IKA Spensa) Kendari, Lukman Abunawas berharap peranan alumni memajukan dapat almamater.
Dalam pengukuhan tersebut, Panri Yamsul kembali terpilih sebagai Ketua IKA Spensa Kendari untuk masa bakti 2023-2026.
Pengukuhan ini dipimpin oleh Ketua Dewan Pembina IKA Spensa Kendari, Lukman Abunawas, dalam acara pengukuhan dan rapat kerja pengurus yang berlangsung di salah satu hotel di Kendari, Minggu (2/6/2024).
Baca Juga: Kakanwil Kemenkumham Sulawesi Tenggara Lantik Sejumlah Pejabat Manajerial
Selaku Ketua Dewan Pembina IKA Spensa Kendari, Lukman Abunawas mengucapkan selamat kepada ketua dan segenap pengurus IKA Spensa Kendari periode 2023-2026.
"Selaku ketua dewan pembina saya ucapkan selamat atas pelantikan ketua dan anggota IKA Spensa. Semoga kepengurusan pada tiga tahun mendatang diberikan barokah dari Allah, diberi hidayah petunjuk untuk menumbuhkembangkan kekeluargaan kita para ikatan alumni," katanya.
Dikesempatan ini, mantan Wakil Gubernur Sultra ini menekankan pentingnya peran alumni dalam mendukung kemajuan almamater mereka. Juga menyampaikan apresiasinya terhadap komitmen dan dedikasi yang ditunjukkan oleh Pahri Yamsul dalam memimpin organisasi.
"Jadi pak Pahri ini sudah teruji dan mempuni. Saya yakin di bawah kepemimpinannya, IKA Spensa Kendari akan terus berkembang dan memberikan kontribusi yang positif bagi SMP Negeri 1 Kendari," terang Lukman.
Sementara itu, Pahri Yamsul menyampaikan rasa terima kasihnya atas kepercayaan yang kembali diberikan kepadanya untuk memimpin IKA Spensa.
"Ini merupakan kehormatan besar bagi saya untuk kembali diberikan amanah ini. Saya berkomitmen untuk terus bekerja keras bersama seluruh pengurus dan anggota IKA Spensa demi kemajuan organisasi kita," ucap Pahri.
Pahri juga menambahkan bahwa program kerja untuk masa bakti 2023-2026 akan difokuskan pada peningkatan hubungan antaralumni, pengembangan program pendidikan, serta berbagai kegiatan sosial dan beberapa kegiatan lainya yang dapat memberikan manfaat bagi masyarakat luas.
"Kami akan berupaya menciptakan program- program yang tidak hanya bermanfaat bagi para alumni, tetapi juga dapat memberikan dampak positif bagi sekolah dan masyarakat sekitar," ujarnya.
Menurtnya, program dalam periode ketiga ini harus lebih realistis daripada saat periode kedua lalu. Sehingga setelah pengukuhan ini pihaknya akan melaksanakan rapat kerja (Raker) dengan kesepakatan bersama bahwa langkah-langkah strategis yang diambil harus disesuaikan dengan situasi dan kondisi saat ini serta tak mungkin sama seperti yang dulu.
"Dalam raker ini akan kita bahas langkah- langkah strategis yang akan dilakukan sehingga indikator atau tingkat keberhasilannya saat periode terakhir itu nyata," ungkap Pahri.
Baca Juga: Jelang Hari Raya Idul Adha Pemerintah Kota Kendari Awasi Kelayakan Hewan Kurban
Pahri mengatakan, alumni Spensa saat ini sudah tersebar hingga keluar negeri. Bahkan saat ini sudah ada lebih dari 54 ribu alumni. Dari total itu bila dibuat dalam satu ukuran keluarga yang berafiliasi atau berkolaborasi merupakan power yang sangat besar.
"Jadi para alumni ini bila bersatu semua bisa menghasilkan apa saja. Apalagi diketahui bersama sudah banyak alumni Spensa yang tersebar di seluruh Indonesia bahkan luar negeri. Kita punya power baik dalam sosial, keamanan dan lainya," ungkap nya
Acara pengukuhan tersebut dihadiri oleh sejumlah alumni dan tokoh penting, menandai momen penting bagi organisasi tersebut. Bahkan kegiatan ini erlangsung dengan penuh semangat dan optimisme. (C-Adv)
Penulis: Erni Yanti
Penulis: Fitrah Nugraha
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS