Mahasiswi Hanyut di Sungai Ditemukan Meninggal

Reza Fahlefy, telisik indonesia
Minggu, 12 September 2021
0 dilihat
Mahasiswi Hanyut di Sungai Ditemukan Meninggal
Jenazah korban ketika dievakuasi tim SAR Medan dan gabungan. Foto: Ist/Humas SAR Medan

" Mahasiswi di salah satu universitas di Kota Medan yang beralamat di Desa Sentang, Kecamatan Kisaran Timur, Kabupaten Asahan ditemukan dalam kondisi meninggal dunia. "

MEDAN, TELISIK.ID - Tim SAR Medan dan gabungan menemukan Khairunnisa Alhady Hasibuan (20), wanita yang hanyut di Sungai Sei Berte, Desa Rumah Galuh, Kecamatan Sei Bingei, Kabupaten Langkat, Provinsi Sumatera Utara, Minggu (12/9/2021).

Mahasiswi di salah satu universitas di Kota Medan yang beralamat di Desa Sentang, Kecamatan Kisaran Timur, Kabupaten Asahan ditemukan dalam kondisi meninggal dunia.

Komandan Regu Rescuer Kantor SAR Medan Ardika Ermansyah Putra membenarkan ditemukannya Alhady Hasibuan dalam kondisi meninggal dunia. Tim melakukan pencarian dimulai pukul 07:00 Wib.

"Jadi, korban awalnya hanyut pada Sabtu (11/9/2021) sekira pukul 15:00 Wib. Tim melakukan pencarian sejak dapat informasi sampai larut malam, karena sudah malam, akhirnya pencarian dihentikan. Selanjutnya tim melakukan pencarian lanjutan dan sekira pukul 08:00 Wib korban ditemukan dalam kondisi telah meninggal dunia," ungkapnya.

Menurut Ardika Ermansyah, jasad korban ditemukan mengambang/mengapung sekira 200 meter dari lokasi awal hanyut.

Bahkan tim SAR dan gabungan juga membawa anggota yang ahli melakukan penyelaman.

Baca juga: Hendak Mandi di Sungai, Mahasiswi Ini Hanyut Terbawa Arus

Baca juga: Tahanan Tewas Diduga Dianiaya Oknum Polisi, Propam Periksa Tiga Anggota Polsek Medan Kota

"Setelah menemukan korban dalam keadaan meninggal dunia, lalu jasad korban kami evakuasi dari sungai. Atas temuan itu, kami langsung berkomunikasi dengan pihak keluarga dan menyerahkan jenazah itu untuk disemayamkan," terangnya.

Kepala Kantor SAR Medan, Toto Mulyono mengucapkan belasungkawa atas ditemukannya jasad korban dalam kondisi meninggal dunia.

"Tim sudah bekerja dengan maksimal. Selama operasi pencarian, tidak ada kendala. Derasnya arus yang membuat pencarian menjadi terasa sulit. Akan tetapi, berkat doa bersama, korban bisa ditemukan. Kami turut berduka cita yang sedalam-dalamnya, semoga amal ibadah korban diterima disisi Allah SWT, dan keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan dan kesabaran," terangnya.

Diketahui, Khairunnisa Alhady Hasibuan hanyut di Sungai Sei Berte, Desa Rumah Galuh, Kecamatan Sei Bingei, Kabupaten Langkat, Provinsi Sumatera Utara.

Wanita ini diketahui kost atau tinggal menetap sementara di Kota Medan bersama teman temannya, mereka datang ke objek wisata di sana untuk menikmati air sungai yang jernih.

Ketika sedang berada di batu yang berada di pinggiran sungai dan hendak mandi, tiba-tiba air sungai naik dan meluap hingga ketinggian 1 meter, bahkan melebihi pinggiran sungai. Itu yang menyebabkan korban hanyut. (C)

Reporter: Reza Fahlefy

Editor: Fitrah Nugraha

Baca Juga