Manfaat dan Bahaya Konsumsi Cemilan Buah Kering

Wa Ode Ria Ika Hasana, telisik indonesia
Rabu, 22 November 2023
0 dilihat
Manfaat dan Bahaya Konsumsi Cemilan Buah Kering
Buah kering adalah buah yang hampir semua kandungan airnya dihilangkan melalui metode pengeringan. Buah akan menyusut selama proses ini. Foto: food.detik.com

" Buah kering akhir-akhir ini ramai beredar di pasaran dengan berbagai jenis buah yang dikeringkan dan dijadikan cemilan "

KENDARI, TELISIK.ID - Buah kering akhir-akhir ini ramai beredar di pasaran dengan berbagai jenis buah yang dikeringkan dan dijadikan cemilan. Buah kering adalah buah yang hampir semua kandungan airnya dihilangkan melalui metode pengeringan. Buah akan menyusut selama proses ini. Walaupun memiliki bentuk yang kecil, buah ini padat akan energi.

Kismis adalah jenis yang paling umum, diikuti oleh kurma, plum, ara, dan aprikot. Varietas buah kering lainnya juga tersedia, terkadang dalam bentuk manisan (dilapisi gula), seperti mangga, nanas, cranberry, pisang dan apel.

Dilansir dari halodoc.com, secara umum, mikronutrien paling umum yang ditemukan dalam buah kering meliputi vitamin A, vitamin C, kalsium, besi, dan kalium. Buah kering dapat diawetkan lebih lama di banding buah segar dan dapat menjadi makanan ringan yang praktis, terutama dalam perjalanan jauh. 

Mengonsumsi buah kering ternyata memiliki kelebihan dan kekurangannya untuk kesehatan.

Baca Juga: Penyebab Sakit pada Penis Usai Berhubungan Seks

Berikut ini adalah berbagai manfaat yang dapat diperoleh dari buah kering yang dikansir dari klikdokter.com:

1. Memiliki Kandungan Gizi yang Tinggi

Dibandingkan dengan makanan lainnya, buah kering bisa mengandung hingga 3,5 kali serat, vitamin, dan mineral.

Buah kering kaya serat dan merupakan sumber antioksidan yang mumpuni, terutama polifenol. Kandungan tersebut mampu meningkatkan aliran darah, menjaga kesehatan pencernaan, serta menurunkan risiko kerusakan oksidatif. 

2. Memperbaiki Kesehatan Pencernaan

Konsumsi buah-buahan kering bermanfaat untuk kesehatan pencernaan. Ini karena kandungan di dalamnya yang tinggi serat dan probiotik. Tentunya, hal ini akan membantu bakteri sehat dalam menjaga fungsi saluran pencernaan.

Misalnya saja, buah plum kering. Selain kaya akan kalium, juga tinggi vitamin A, vitamin K, dan serat yang dikenal sebagai pencahar alami. Tak heran bila buah ini dapat memperbaiki gejala sembelit.

3. Baik untuk Kesehatan Jantung

Buah kering ternyata dapat meningkatkan kesehatan jantung. Satu ons buah kering mengandung lebih banyak antioksidan dan serat daripada satu ons buah segar. 

Komponen-komponen ini adalah bagian penting dalam menjaga kesehatan jantungmu. Buah cranberry kering, misalnya, dapat membantu mencegah pembekuan darah dan menjaga aliran darah yang konsisten dari jantung ke seluruh tubuh.

Mengonsumsi buah kering tetap harus disertai dengan asupan buah segar agar kebutuhan nutrisi harianmu terpenuhi. Imbangi juga makan buah dengan rutin berolahraga setiap hari. 

Selain itu, buah kering bisa berbahaya bila dikonsumsi secara berlebihan, terutama yang diberi gula tambahan. 

Baca Juga: Ini Penyebab Jari Mengerut Ketika Mandi atau Berenang Terlalu Lama

Dilansir dari halodoc.com, inilah bebedapa masalah kesehatan yang dapat ditimbulkan dari makan buah kering:

Penambahan Berat Badan

Buah kering mengandung serat yang tinggi, namun kandungan gulanya yang tinggi menyebabkan penambahan berat badan. Buah segar adalah pilihan yang lebih baik.

Kandungan serat dalam buah segar jauh lebih tinggi dibarengi dengan kandungan air yang tinggi. Faktor ini tentunya membantu kamu merasa kenyang lebih cepat, sehingga mengonsumsi lebih sedikit kalori secara keseluruhan. 

Masalah Diabetes

Pengidap diabetes harus memperhatikan buah kering. Semua buah, segar atau kering, harus diperhitungkan saat akan memakannya. Buah kering sebaiknya hanya dikonsumsi dalam porsi kecil. (C)

Penulis: Wa Ode Ria Ika Hasaba

Editor: Kardin

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Artikel Terkait
Baca Juga