Mediasi Polisi Belum Jelas, Pendemo Tetap Tutup Jalan dan Sandera Mobil KPU

Sunaryo, telisik indonesia
Rabu, 24 Juni 2020
0 dilihat
Mediasi Polisi Belum Jelas, Pendemo Tetap Tutup Jalan dan Sandera Mobil KPU
Massa aksi Frasa menetap dilokasi blokade jalan. Foto : Sunaryo/Telisik

" Sudah dimediasi, diberi waktu seminggu, tapi jaminanya tidak ada, makanya kami korlap belum sepakati. "

MUNA, TELISIK.ID - Upaya mediasi yang dilakukan aparat Kepolisian Resort (Polres) Muna dengan warga Desa Wakumoro, Kecamatan Parigi yang memblokade jalan dan penyanderaan mobil operasional KPU belum membuahkan hasil.  

Massa aksi yang tergabung dalam Forum Aspirasi Masyarakat (Frasa) tetap ngotot tak akan membuka blokade dan melepas mobil KPU sebelum ada kejelasan dari Pemprov dan DPRD Sultra.  

"Sudah dimediasi, diberi waktu seminggu, tapi jaminanya tidak ada, makanya kami korlap belum sepakati," kata Handi, salah satu Korlap Aksi, Rabu (24/6/2020).

Tuntutan Frasa adalah mendesak Gubernur Sultra, Ali Mazi untuk melakukan perbaikan jalan provinsi itu. Sebab, sudah berpuluh tahun, jalan di desa mereka tak kunjung diperbaiki. Mereka juga meminta agar Dinas Bina Marga dan DPRD turun langsung kelapangan untuk memberikan penjelasan.

Baca juga: Soal Perbaikan Jalan, Wabup Muna Nilai Gubernur Ingkar Janji

"Persoalan jalan ini sudah disuarakan sejak tahun 2010, tapi sampai hari ini belum juga dilakukan perbaikan. Saat ini, kami sudah tidak butuh janji lagi. Kami hanya inginkan jaminan kapan jalan ini diperbaiki," ungkapnya.

Pendemo juga tak akan melepas mobil KPU sebelum ada kejelasan. Mobil itu dijadikan sebagai jaminan dan soal keamanan mobil, mereka menjaminya.

Sementara itu, hingga pukul 20.50 Wita, massa aksi masih berkumpul dilokasi penutupan jalan. Mereka memagari jalan dengan kayu. Tak satupun kendaraan yang bisa menembus blokade itu.

Reporter: Sunaryo

Editor: Musdar

Artikel Terkait
Baca Juga