Mencicipi Ayam Cili Padi di Teko Coffee Kendari, Kuliner Asal Melayu yang Viral di Medsos

Ayu Safitri, telisik indonesia
Selasa, 19 Desember 2023
0 dilihat
Mencicipi Ayam Cili Padi di Teko Coffee Kendari, Kuliner Asal Melayu yang Viral di Medsos
Tampilan ayam chili padi yang viral di media sosial (kiri) dan Coffee Shop Teko Coffee (kanan). Foto: Ayu Safitri/Telisik

" Bermodal hobi masak dan kulineran, Ia membuka bisnis kuliner dari olahan kopi dan daging Ayam "

KENDARI, TELISIK.ID - Tahun 2021, seorang ibu rumah tangga (IRT) merintis usaha kuliner pertamanya. Bermula dengan membuka coffee shop. Coffee shop keduanya, Teko Coffee, dibuka enam bulan lalu, yang berlokasi di Jl. H.E. Mokodompit, depan kampus baru UHO, Kota Kendari.

Bermodal hobi masak dan kulineran, Ia membuka bisnis kuliner yang menyiapkan olahan kopi dan daging ayam. Selain kopi, menu makanan berat yang paling banyak diminati dan sedang viral saat ini adalah ayam cili padi. Menu ayam cili padi merupakan kuliner asal melayu yang terkenal lezat ke seluruh jagat Nusantara.

Cara membuat ayam cili padi hampir mirip dengan masakan daging sejenisnya. Namun, terdapat air asam jawa pada bahan-bahan pendukung sekaligus menjadi kunci resep ayam cili padi.

Baca Juga: Indonesia jadi Salah Satu Negara dengan Makanan Terbaik di Dunia Versi TasteAtlas 2023

Warung kedua yang baru dibuka 6 bulan lalu ini memiliki beragam menu yakni, varian coffee dan non coffee, snack, noodle dan milkshake. Harga setiap menu bervariasi mulai dari Rp 7.000 hingga Rp 20.000, sangat terjangkau untuk semua kalangan.

"Yang diunggulkan dari segi sambalnya. Meskipun berbahan dasar cabai, namun cabai yang dipakai itu cabai ijo campur cabai merah besar saja. Jadinya tdk pedas," jelas Ririn, karyawan Teko Coffee, Selasa (19/09/2023).

Baca Juga: Deretan Resep Cabai, Cocok Dibuat saat Harga Semakin Pedas

Menurutnya, dalam sehari dapat terjual hingga 10 kg ayam. Untuk mendukung penjualannya, Ririn biasanya melakukan promosi melalui media sosial seperti Instagram dan Facebook.

Lia, salah satu pengunjung mengaku sudah berulang kali membeli makanan di Teko Coffee.

"Sudah berkali-kali ke sana. Terus karena dekat kos, harganya terjangkau, pelayanan cepat, dan porsinya lumayan. Menu favoritku, ayam bagian dada pakai sambal khas Teko Coffee. Untuk rasa, nilainya 8/10," ujarnya. (B)

Penulis: Ayu Safitri

Editor: Haerani Hambali

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baca Juga