Pantai Taipa dan Segala Keindahannya

Siswanto Azis, telisik indonesia
Minggu, 28 Juni 2020
0 dilihat
Pantai Taipa dan Segala Keindahannya
Wisata pantai Taipa di Konawe Utara. Foto: Siswanto Azis/Telisik

" Sesuai dengan namanya, Taipa (berasal dari bahasa Tolaki) yang berarti “buah mangga”. Dijuluki pantai Taipa, sebab daerah ini banyak pohon mangganya. Tolaki sendiri adalah etnis asli yang mendiami daratan Sultra. "

KONAWE UTARA, TELISIK.ID - Pantai Taiwan sudah tidak asing lagi di telinga masyarakat Sulawesi Tenggara, bahkan hingga di luar Wilayah Sulawesi Tenggara.

Pantai cantik mempesona dengan hamparan pasir putihnya yang membentang luas serta burung endemik Sulawesi, burung maleo, terbang berlalu lalang bahkan ada juga yang bertelur di pasir, tampak memukau mata pengunjung.

Pantai Taipa merupakan destinasi yang berpapasan dengan Laut Banda. Pantai ini berada di Kecamatan Lembo, Kabupaten Konawe Utara (Konut), Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra).

Sesuai dengan namanya, Taipa (berasal dari bahasa Tolaki) yang berarti “buah mangga”. Dijuluki pantai Taipa, sebab daerah ini banyak pohon mangganya. Tolaki sendiri adalah etnis asli yang mendiami daratan Sultra.

Menurut warga sekitar, tempat ini sempat eksis di tahun 1995 hingga awal 2000-an. Namun seiring banyaknya destinasi baru yang bermunculan, pantai eksotis ini sedikit terlupakan.

Berbeda dengan pantai cantik lainnya yang ada di Sulawesi Tenggara, yang hanya menyuguhkan pemandangan laut ditambah jejeran pepohonan, destinasi ini justru menawarkan bukit bagi pengunjung yang berjiwa petualang.

Baca juga: Pesona Permandian Air Panas Wawolesea di Konawe Utara

Bahkan medannya yang sedikit curam juga bisa menguji adrenalin. Nah, dari ketinggian bukitnya pantai Taipa, pengunjung bisa menyaksikan indahnya pesona alam bahari pantai Taipa.

Selain itu, pantai Taipa juga memiliki goa yang wajib diketahui bila berkunjung disini, yakni Goa Golo Oti yang berarti “arus kering”.

Di dalam goa ini terdapat makam kuno dari seorang tokoh yang bernama Lasalama. Konon katanya, karena dianggap keramat, banyak warga lokal memasuki goa untuk meminta keberkahan.

Sementara itu, pantai cantik ini juga menyuguhkan beberapa gazebo untuk bersantai dan bagi pengunjung yang ingin bermalam disediakan penginapan dengan tarif sewa permalam berkisar Rp 100.000 hingga Rp 200.000

Ada pula makanan khas yang selalu dijajakan oleh warga setempat, yakni gogos dan sate pokea, ikan bakar dengan bumbu kacangnya yang sedap dengan harga yang murah meriah.

Reporter: Siswanto Azis

Editor: Haerani Hambali

Artikel Terkait
Baca Juga