PDIP Tutup Peluang Koalisi dengan PKS dan Demokrat

Fitrah Nugraha, telisik indonesia
Kamis, 23 Juni 2022
0 dilihat
PDIP Tutup Peluang Koalisi dengan PKS dan Demokrat
Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri (kiri) berbincang dengan Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto (kanan). Foto: Repro Antara

" Sekjen Hasto tak menjelaskan alasan PDIP menutup kemungkinan berkoalisi dengan PKS "

JAKARTA, TELISIK.ID - Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) menyatakan menutup peluang untuk bisa berkoalisi dengan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Demokrat menghadapi Pilpres 2024.

Pernyataan tersebut disampaikan oleh Sekretaris Jenderal PDIP, Hasto Kristiyanto.

"Ya kalau dengan PKS tidak (berkoalisi)," kata Hasto ditemui di Sekolah Partai PDIP, Jakarta Selatan, dikutip dari Suara.com - jaringan Telisik.id  Kamis (23/6/2022).

Kendati demikian, Sekjen Hasto tak menjelaskan alasan PDIP menutup kemungkinan berkoalisi dengan PKS.

Adapun Hasto kemudian berbicara soal peluang PDIP berkoalisi dengan Demokrat. Menurut pendapat pribadinya, PDIP sangat sulit bekerja sama dengan Demokrat.

Baca Juga: Saling Sindir Megawati vs Surya Paloh Memanas, Ganjar Pranowo 'Dibajak' NasDem

"Kalau saya pribadi sebagai sekjen memang tidak mudah untuk bekerja sama dengan Partai Demokrat karena dalam berbagai dinamika politik menunjukkan hal itu," ujarnya.

Menurut Hasto, memang dalam penjajakan koalisi harus melihat bonding pendukung partai.

"Pendukung PDIP ini rakyat wong cilik yang tidak suka berbagai bentuk kamuflase politik. Rakyat apa adanya. Rakyat yang bicara dengan bahasa rakyat, sehingga aspek historis itu tetap dilakukan," paparnya.

Baca Juga: Megawati Tindak Tegas Kader PDIP Bicara Koalisi

Sebelumnya, Sekretaris Jenderal PDIP ini juga disinggung ihwal apakah memungkinkan PDI-Perjuangan bergabung dalam gerbong Nasdem dan PKS, Hasto justru memberikan pernyataan tegas.

"Ya kalau dengan PKS tidak," ujar Hasto, dikutip dari okezone.com. (C)

Penulis: Fitrah Nugraha

Editor: Haerani Hambali

Baca Juga