Pemda Konawe Kepulauan Buka Pendaftaran Calon Penghuni Asrama Mahasiswa Wawonii, Ini Syaratnya

Lukman Nul Hakim, telisik indonesia
Rabu, 27 Desember 2023
0 dilihat
Pemda Konawe Kepulauan Buka Pendaftaran Calon Penghuni Asrama Mahasiswa Wawonii, Ini Syaratnya
Tinggal menunggu tahap pendaftaran selesai, gedung Asrama Wawonii telah siap ditempati. Foto: Lukman Nul Hakim/Telisik

" Asrama Wawonii yang dibangun pada tahun 2019, kini telah rampung dan sudah dilengkapi beberapa fasilitas penunjang, serta regulasi yang mengatur pengelolaannya "

KONAWE KEPULAUAN, TELISK.ID - Asrama Wawonii yang dibangun pada tahun 2019, kini telah rampung dan sudah dilengkapi beberapa fasilitas penunjang, serta regulasi yang mengatur pengelolaannya. Kini Pemda Konawe Kepulauan membuka pendaftaran calon penghuni asrama dengan beberapa persyaratan yang harus dipenuhi.

Kepala Bagian Umum (Kabag) Setda Konawe Kepulauan, Moh Arie Darmawan mengatakan, Asrama Mahasiswa Wawonii telah siap untuk dihuni, karena telah dilengkapi berbagai fasilitas penunjang, termasuk penetapan regulasi yang mengatur pengelolaan asrama mahasiswa tersebut.

"Mengacu pada Peraturan Bupati (Perbup) Nomor 5 tahun 2023 tentang Pengelolaan Asrama Mahasiswa Wawonii, kami mengeluarkan pengumuman pendaftaran calon penghuni Asrama Mahasiswa Wawonii yang dibuka sejak tanggal 18 hingga 28 Desember tahun 2023, dan sejauh ini sudah ada laporan dari para mahasiswa bahwa mereka dalam tahap penyiapan berkas untuk melakukan pendaftaran," jelasnya, Sabtu (27/12/2023).

Terkait calon penghuni Asrama Mahasiswa Wawonii, Kabag Umum mengungkapkan bahwa sesuai peraturan yang telah ditetapkan, calon penghuni Asrama Mahasiswa Wawonii akan diprioritaskan bagi mahasiswa kurang mampu dan berprestasi dengan capaian Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 3,0.

"Kita upayakan ada keterwakilan masing-masing dari tujuh kecamatan se-Konawe Kepulauan, kemudian diprioritaskan bagi mahasiswa kategori kurang mampu dan berprestasi. Selain itu, ada juga syarat-syarat lainnya sebagaimana yang tercantum dalam lembaran pengumuman pendaftaran calon penghuni Asrama Mahasiswa Wawonii," bebernya.

Baca Juga: KPU Muna Barat Simulasi Perhitungan Suara dan Penggunaan Aplikasi Sirekap

Lebih lanjut Ia mengatakan bahwa tahap seleksi calon penghuni Asrama Mahasiswa Wawonii akan diupayakan tuntas paling lambat Januari 2024, sehingga asrama yang dibangun sejak tahun 2019 tersebut bisa segera difungsikan.

"Kita harapkan Januari tahun 2024 mahasiswa sudah bisa masuk. Jadi nanti akan diseleksi oleh tim administrasi penerima calon penghuni asrama, kemudian mahasiswa yang akan tinggal diberi kesempatan selama 2 tahun atau sebanyak empat semester," jelasnya.

Baca Juga: Surplus 16 Mega, Baubau Komitmen Penuhi Kebutuhan Listrik Selama Nataru

Kenapa diatur 2 tahun, jelas Moh Arie Darmawan, agar mahasiswa lain juga punya kesempatan untuk tinggal di asrama tersebut. Kemudian syarat IPK minimal 3,0 juga agar mahasiswa berkompetisi untuk menjadi penghuni asrama mahasiswa tersebut.

Salah seorang mahasiswa Wawonii yang tengah menyiapkan berkasnya untuk pendaftaran calon penghuni asrama, Irjiil mengatakan, syarat calon penghuni asrama ada dua kategori. Yang pertama bersifat umum dan yang kedua adalah skala prioritas.

Untuk yang bersifat umum, syarat yang paling utama berjenis kelamin laki-laki dan tercatat sebagai mahasiswa Wawonii seperti yang sudah tertera pada dokumen pengumuman. Dan untuk yang prioritas, mahasiswa Wawonii yang sudah yatim/piatu serta kurang mampu, dibuktikan dengan surat keterangan dari kepala desa/lurah. (B)

Penulis: Lukman Nul Hakim

Editor: Haerani Hambali

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Baca Juga