Pemkab Buton Selatan Resmi Terima 50 Peserta KKN dari Universitas Gadjah Mada
Ali Iskandar Majid, telisik indonesia
Rabu, 30 Oktober 2024
0 dilihat
Sesi foto bersama Penjabat Bupati Buton Selatan Parinringi bersama 50 peserta KKN Universitas Gajah Mada Yogyakarta. Foto: Ist.
" Pemerintah Kabupaten Buton Selatan menyambut kedatangan 50 mahasiswa peserta program Kuliah Kerja Nyata (KKN) dari Universitas Gadjah Mada (UGM) di Gedung Serbaguna Lamaindo "
BUTON SELATAN, TELISIK.ID – Pemerintah Kabupaten Buton Selatan menyambut kedatangan 50 mahasiswa peserta program Kuliah Kerja Nyata (KKN) dari Universitas Gadjah Mada (UGM) di Gedung Serbaguna Lamaindo, Jumat (5/7/2024).
Penjabat Bupati Buton Selatan, Parinringi, mengonfirmasi bahwa 50 mahasiswa peserta KKN dari UGM akan melaksanakan program ini selama dua bulan di Kabupaten Buton Selatan.
Para mahasiswa peserta KKN Tematik ini akan dibagi menjadi dua kelompok kerja yang ditempatkan di Desa Gerak Makmur, Kecamatan Sampolawa, dan Desa Gaya Baru, Kecamatan Lapandewa. Mereka berasal dari berbagai latar belakang keilmuan, seperti kesehatan, teknik, sosial budaya, dan pertanian.
Parinringi berharap kehadiran mahasiswa KKN di Buton Selatan dapat membantu mendorong masyarakat untuk lebih sadar dalam mengembangkan potensi yang ada di kedua desa tersebut.
Baca Juga: KKN Tematik UHO Kendari Latih BPD Susun Rancangan Peraturan Desa di Konawe Selatan
Baca Juga: 326 Produk Karya Mahasiswa Dipamerkan dalam Ekspo KKN IAIN Kendari Tahun 2024
“Sebanyak 50 peserta KKN Tematik telah kami terima, dan semoga kehadiran mahasiswa di Buton Selatan ini dapat mendorong masyarakat untuk mengembangkan potensi, khususnya di Desa Gaya Baru dan Gerak Makmur,” ungkap Parinringi, Jumat (5/7/2024).
Sebelumnya, Ketua Departemen Layanan dan Informasi Kesehatan UGM menjelaskan bahwa pemilihan Buton Selatan sebagai lokasi KKN didasarkan pada komitmen UGM untuk mengembangkan berbagai wilayah di Indonesia.
Program ini dibiayai oleh negara, dan Buton Selatan dipilih sebagai lokasi KKN Tematik UGM karena berbagai potensi yang dimilikinya. (C-Adv)
Penulis: Ali Iskandar Majid
Editor: Fitrah Nugraha
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS