Putra Jokowi Bergabung ke PSI, Politisi PDIP Serahkan pada Pimpinan

Mustaqim, telisik indonesia
Minggu, 24 September 2023
0 dilihat
Putra Jokowi Bergabung ke PSI, Politisi PDIP Serahkan pada Pimpinan
Politisi PDIP, Deddy Sitorus, saat menghadiri diskusi Total Politik di Jakarta, Sabtu (23/9/2023). Foto: Ist.

" Politisi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Deddy Sitorus, menilai Kaesang memiliki hak untuk bergabung ke partai politik (parpol) manapun "

JAKARTA, TELISIK.ID – Bergabungnya putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi), Kaesang Pangarep, ke Partai Solidaritas Indonesia (PSI), tidak hanya memunculkan dukungan tapi juga kritik. Politisi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Deddy Sitorus, menilai Kaesang memiliki hak untuk bergabung ke partai politik (parpol) manapun.

“Kami apresiasi anak-anak muda yang mau masuk dalam politik. Tentu anak muda memiliki mimpinya sendiri, apalagi Kaesang kan sudah berumah tangga, jadi sudah independen dong dari bapaknya (sebagai kader PDIP). Suka-suka dialah mau apa kan haknya dia,” kata Deddy dalam diskusi Total Politik yang berlangsung di Jakarta, Sabtu (23/9/2023).

Disinggung terkait adanya aturan di internal PDIP yang tidak memperbolehkan satu keluarga berbeda partai, Deddy menjelaskan, aturan itu berlaku jika masih dalam satu kartu keluarga. Namun, kata dia, saat ini Kaesang sudah tidak berada dalam tanggungan Jokowi.

Andai Kaesang belum berkeluarga, menurut Deddy, masih mungkin masih dalam lingkar pengaruh Jokowi sebagai ayah. “Tetapi kalau sudah seperti ini (berumah tangga), saya belum tahu bagaimana nantinya. Tapi kalau menurut saya sih, kita gak terlalu pusing lah,” ujarnya.

Deddy mengatakan, dengan kedudukan Jokowi sebagai presiden, tidak mungkin PDIP memanggil Jokowi hanya karena Kaesang bergabung dengan PSI. Dia menyerahkan hal itu pada pimpinan PDIP dan dirinya tidak mau mempersoalkan keputusan Kaesang.

Menurut Deddy, masih ada hal penting lain yang sedang dipikirkan PDIP. Termasuk bagaimana memenangkan bakal calon presiden (bacapres) Ganjar Pranowo di Pemilihan Presiden 2024.

Baca Juga: Cak Imin: Bersama AMIN karena Berita Langit dan Buminya Baik

“Kami lebih fokus bagaimana memenangkan Pak Ganjar, bukan bagaimana mempersoalkan Kaesang. Lebih baik kami konsentrasi ke sana. Soal Kaesang itu haknya dia, tidak ada masalah kalau menurut saya,” kilah Deddy.

Berbeda dengan Deddy, politisi Partai NasDem, Bestari Barus, memperkirakan bergabungnya Kaesang ke PSI tanpa sepengetahuan Jokowi. Dia pun menduga Kaesang bisa lebih nyaman di PSI dibanding dengan di PDIP.

“Saya berpikir begini bahwa Kaesang itu energik, anak muda yang visioner. Jadi bisa saja sebetulnya karena berita ini baru banget, saya kira Pak Jokowi nggak tahu soal ini,” kata Bestari yang juga hadir di diskusi Total Politik.

Kendati begitu, menurut Bestari, setelah Kaesang resmi bergabung dengan PSI, Jokowi akan tahu dan tidak boleh juga menyalahkan Jokowi seakan-akan tidak bisa mendidik anak. Bestari yakin Jokowi merupakan kader yang taat pada aturan PDIP. “Jadi nggak mungkin disarankan oleh Pak Jokowi agar Kaesang ke PSI,” ujarnya.

Bestari menilai Kaesang merupakan sosok yang visioner dan merasa lebih nyaman dengan PSI. “Jadi mungkin dia lebih memilih berada dengan Giring Ganesha bisa banyak nyanyi-nyanyi, menyampaikan perasaan lewat lagu, kan gitu toh, benar dong. Kan kita harus berada di satu tempat yang kita merasa nyaman,” katanya.

Bergabungnya Kaesang ke PSI juga ditanggapi oleh bakal calon wakil presiden (bacawapres) pendamping Anies Baswedan, Muhaimin Iskandar (Cak Imin). Dia mengucapkan selamat pada Kaesang yang memasuki dunia baru, dunia politik.

Cak Imin mengingatkan, bergabung dengan partai politik tidak mudah. Ada banyak peluang dan tantangan yang berkaitan dengan perjuangan. “Selamat menghadapi tantangan politik yang tidak mudah. Di politik banyak sekali peluang untuk berbuat baik, tapi banyak sekali keterperosokan yang bisa membahayakan perjuangan kita,” ujarnya.

Baca Juga: Ketum PBB Optimistis Prabowo Bisa Tuntaskan Permasalahan di Papua

Namun, Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini enggan menyalahkan pilihan politik Kaesang. Meski ayah Kaesang, Jokowi, dan kakaknya, Gibran Rakabuming Raka, bergabung dengan PDIP.

Menurut Cak Imin, seseorang memiliki pilihannya sendiri untuk bergabung dengan partai politik manapun. “Itu pilihan pribadi ya, selera. Saya kira semua harus menghormati dan menghargai. Itu pilihan yang tentu kita lihat sebagai keberanian,” jelas Muhaimin.

Sebelumnya Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSI, Isyana Bagoes Oka, mengatakan Kaesang telah berstatus sebagai anggota PSI. Hal itu disampaikan Isyana menyusul penyerahan kartu tanda anggota (KTA) PSI untuk Kaesang di kediaman Jokowi, Kelurahan Sumber, Kecamatan Banjarsari, Kota Solo, Jawa Tengah pada Sabtu (23/9/2023).

“Iya betul. Baru saja selesai (menerima KTA PSI). Mohon doanya,” kata Isyana seperti dikutip dari Kompas.com, Sabtu. Ia mengungkapkan bahwa Kaesang tidak mendapatkan jabatan apa pun di DPP PSI dan hanya sebagai anggota biasa. (A)

Reporter: Mustaqim

Editor: Haerani Hambali

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baca Juga