Rapat Pleno Penetapan Pilkada Kolaka Tak Dihadiri Paslon Terpilih

Egit Riski, telisik indonesia
Jumat, 10 Januari 2025
0 dilihat
Rapat Pleno Penetapan Pilkada Kolaka Tak Dihadiri Paslon Terpilih
Ketua komisioner KPU kabupaten kolaka abdul rahman saat acara penetapan pasangan calon bupati dan wakil bupati kolaka pada pilkada 2024 selesai. Foto: Egit Riski/Telisik

" KPU Kabupaten Kolaka secara resmi menetapkan pasangan calon terpilih dalam Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kolaka 2024 melalui rapat pleno terbuka "

KOLAKA, TELISIK.ID - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kolaka menggelar Rapat Pleno Terbuka Penetapan Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kolaka Terpilih untuk Pemilihan Tahun 2024.

Acara ini berlangsung di Ballroom Hotel Sutan Raja Kolaka pada Kamis, (9/1/25). Namun, momen bersejarah tersebut terasa berbeda karena Bupati dan Wakil Bupati terpilih tidak hadir secara langsung untuk menyampaikan pidato kemenangan.

Dalam suasana penuh khidmat, KPU Kabupaten Kolaka secara resmi menetapkan pasangan calon terpilih dalam Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kolaka 2024 melalui rapat pleno terbuka.

Acara yang digelar di Ballroom Hotel Sutan Raja ini dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk jajaran Forkopimda, tokoh masyarakat, organisasi mahasiswa, dan perwakilan partai politik.

Pasangan calon nomor urut 1, Amri Jamaluddin dan Husmaluddin (Beramal), dengan perolehan suara 82.204 atau 59,85 persen, ditetapkan sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kolaka terpilih untuk periode 2024-2029.

Baca Juga: Massa Blokade Jalan dan Paksa Temui Komisioner KPU Sultra, Tuntut Rapat Pleno Dihentikan

Meskipun demikian, ketidakhadiran Bupati dan Wakil Bupati terpilih menjadi catatan tersendiri dalam rapat pleno tersebut. Menurut keterangan resmi dari panitia, pasangan terpilih berhalangan hadir karena alasan tertentu yang tidak dirinci.

Ketua KPU Kolaka, Abdul Rahman, mengatakan, pada kesempatan tersebut pihaknya melaksanakan penetapan calon terpilih Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Kolaka.

Rapat pleno terbuka ini berjalan dengan lancar meskipun pasangan nomor urut 1 dan 2 tidak dapat hadir. Ketidakhadiran mereka tidak mengurangi khidmatnya acara penetapan ini.

"Seandainya calon terpilih hadir, seharusnya ada tambahan acara berupa pidato kemenangan," ujarnya.

Baca Juga: Puluhan Orang Memaksa Masuk Ruang Rapat Pleno KPU Kendari Rekapitulasi Suara Pilkada 2024

Posisi simbolis dalam acara tersebut diwakili oleh Ketua Tim Pemenangan yang menyampaikan rasa syukur dan komitmennya untuk menjalankan amanah rakyat Kolaka dengan penuh tanggung jawab.

Ketua KPU Kolaka menegaskan, proses pilkada telah berjalan dengan transparan dan sesuai dengan peraturan yang berlaku.

Ia berharap pasangan terpilih mampu membawa perubahan yang lebih baik bagi Kabupaten Kolaka dalam periode mendatang. (B)

Penulis: Egit Riski

Editor: Fitrah Nugraha

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

TAG:
Baca Juga