Ribuan Warga Kendari Serukan Pembebasan Palestina

Fitrah Nugraha, telisik indonesia
Minggu, 19 Mei 2024
0 dilihat
Ribuan Warga Kendari Serukan Pembebasan Palestina
Ribuan masyarakat mengikuti Aksi Akbar Bela Palestina di Kota Kendari. Foto: Fitrah/Telisik

" Ribuan masyarakat Kota Kendari dan sekitarnya menggelar Aksi Akbar Bela Palestina di depan Taman Kantor Wali Kota Kendari dan Eks MTQ, Minggu (19/5/2024) "

KENDARI, TELISIK.ID - Ribuan masyarakat Kota Kendari dan sekitarnya menggelar Aksi Akbar Bela Palestina di depan Taman Kantor Wali Kota Kendari dan Eks MTQ, Minggu (19/5/2024).

Aksi yang digelar oleh Forum Tokoh Peduli Umat (FTPU) Sulawesi Tenggara diikuti berbagai kalangan, mulai dari Ulama, tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh intelektual hingga aktivitas dan masyarakat lainnya.

Pada kesempatan tersebut, massa melakukan aksi dengan longmarch dari lapangan Lakidende hingga perempatan Eks MTQ Kota Kendari.

Massa aksi berjalan secara tertib seraya membawa bendera tauhid beserta poster yang bertuliskan kalimat simpatik kepada Kaum Muslim di Palestina sebagai respon dan kepedulian karena peperangan dan kebrutalan entitas Yahudi yang terus menjajah Palestina.

Sesampai di Eks MTQ Kendari massa yang sudah berkumpul mendengarkan beberapa orasi dari para tokoh masyarakat.

Ketua FTPU Sulawesi Tenggara, Muhammad Yasin mengatakan aksi merupakan bentuk solidaritas atas genosida yang dialami Umat Islam di Palestina.

Baca Juga: Warga Israel Bongkar dan Injak-Injak Indomie Bantuan Siap Dibagikan untuk Palestina

Mereka, kata dia, saudara atas dasar keimanan, sehingga sudah sepatutnya untuk perlu dan membela umat Islam di Palestina.

"Maka derita umat Islam di Palestina haruslah juga menjadi duka kita. Karena kita adalah satu tubuh, sebagaimana Rasulullah menyebut umat Islam seperti satu tubuh, kalau ada yang sakit, seluruh tubuh juga akan merasakan sakit," katanya.

"Kita tidak boleh tinggal diam terhadap kondisi umat Islam di Palestina yang diserang oleh Zionis Yahudi," tambahnya.

Sementara itu, salah satu Mubaligh Sulawesi Tenggara, Yuslan Abu Fikri dalam orasinya mengatakan, pembebasan Palestina hari ini hanya bisa dilakukan dengan jihad dan Khilafah.

Sebab, kata dia, hanya Khilafah yang akan menyerukan jihad fisabilillah untuk membebaskan umat Islam di Palestina dari penjajah Zionis Yahudi.

Olehnya karena itu, tambah dia, umat Islam hari ini sangat membutuhkan tegaknya Khilafah, sebagaimana Palestina butuh khilafah karena khilafah lah yang menyempurnakan jihad untuk membebaskan kaum muslimin.

Khilafah ini, lanjut Yuslan, yang akan menjaga agar tidak ada lagi tetesan darah umat Islam yang membasahi tanah. Khilafah juga yang menjaga kesejahteraan dan menjaga keadilan atas umat manusia, serta Khilafah juga yang melawan persekutuan penjajah barat yang mendukung Israel.

Baca Juga: 143 Negara Setuju Palestina jadi Anggota Tetap PBB ke-194

"Saya ingin menyerukan kepada penguasa negeri ini, jendral di negeri ini, kepada tokoh-tokoh umat di negeri ini agar segera bergabung dengan pejuang agama Allah. Jadikan seperti Sa'ad bin Mu'adz yang menolong agama Allah dengan menegakkan Khilafah Islamiyyah sebagai bentuk keseriusan dalam pembebasan Palestina," pungkasnya.

Sementara itu, salah satu peserta Aksi Akbar Bela Palestina, Abu Fatih mengatakan, masalah Palestina bukanlah hanya tentang kemanusiaan, melainkan masalah tentang agama dan syariat Islam.

"Maka sudah selayaknya kita sebagai umat Islam wajib untuk memberikan kepedulian dan upaya dalam pembebasan Palestina dari penjajahan yang dilakukan Zionis Yahudi," ujarnya. (A)

Penulis: Fitrah Nugraha

Editor: Haerani Hambali

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Baca Juga