Rundown Debat Capres Cawapres 2024, Siap Dicecar 11 Panelis
Nur Khumairah Sholeha Hasan, telisik indonesia
Selasa, 12 Desember 2023
0 dilihat
Suasana kantor KPU RI yang akan digunakan sebagai lokasi pelaksanaan debat perdana calon presiden. Foto: Repro Kompas.com
" Debat perdana capres cawapres 2024 akan digelar Selasa (12/12/2023) hari ini. Debat akan berlangsung selama 120 menit yang dibagi dalam 6 segmen "
JAKARTA, TELISIK.ID - Debat perdana capres cawapres 2024 akan digelar Selasa (12/12/2023) hari ini. Debat akan berlangsung selama 120 menit yang dibagi dalam 6 segmen.
Ketua KPU RI Hasyim Asy'ari menjelaskan, pasangan calon dapat saling berinteraksi dalam debat tersebut. Acara akan berlangsung selama 150 menit, 30 menit di antaranya merupakan jeda iklan yang diletakkan di antara enam segmen debat.
"Kami pastikan di dalam rundown itu justru kesempatan antar calon untuk berinteraksi itu dikatakan untuk debat Pemilu 2024 ini lebih banyak," kata Hasyim dalam konferensi pers di Kantor KPU, Menteng, Jakarta Pusat, dilansir Detik.com.
Diketahui, tema debat perdana untuk capres yakni pemerintahan, hukum, HAM, pemberantasan korupsi, penguatan demokrasi, peningkatan layanan publik dan kerukunan warga.
Berikut isi segmen debat capres dilansir dari Kompas.com:
Baca Juga: KPU Jamin Daftar Pertanyaan Debat Capres-Cawapres Pilpres 2024 Tak Bocor
Segmen 1
Debat diawali dengan pembacaan tata tertib yang dipimpin oleh 2 moderator. Sebelumnya, 2 moderator untuk debat capres sudah dipilih. Mereka adalah news anchor TVRI, Ardianto Wijaya dan Valerina Daniel. Setelahnya, masing-masing capres diberi kesempatan memaparkan visi-misi dan program selama 4 menit.
Segmen 2, 3, 4, 5
Segmen 2 hingga segmen 5 khusus untuk interaksi antarcapres mengenai suatu topik secara bergiliran. Salah satu capres, sebut saja capres A, diberi kesempatan mengambil undian pertanyaan debat yang sebelumnya sudah disusun oleh 11 pakar/panelis yang disepakati. Capres A diberi waktu 2 menit untuk menjawab pertanyaan dari pakar/panelis itu.
Selanjutnya, capres B dan C diberi kesempatan masing-masing 1 menit untuk menanggapi jawaban tersebut. Terakhir, capres A diberikan lagi kesempatan selama 1 menit untuk menjawab rangkuman pertanyaan yang dilontarkan capres B dan C.
Baca Juga: Diduga Akomodasi Permintaan Peserta Pemilu 2024 Batasi Kuota Perempuan, KPU Dituding Sangat Lembek
Segmen 6
Segmen 6 merupakan segmen pamungkas untuk gelaran debat. Pada segmen ini, masing-masing capres akan memberi pernyataan penutup.
Hasyim berharap debat dapat berlangsung secara interaktif. Apalagi, ia memastikan antar pasangan calon dapat saling menanggapi satu sama lain saat debat berlangsung.
"Sehingga dengan begitu diharapkan nanti ada kesempatan calon itu untuk menyampaikan pandangan-pandangan terhadap tema yang telah ditentukan sesuai dengan pertanyaan yang diperoleh melalui acak tadi," tuturnya. (C)
Penulis: Nur Khumairah Sholeha Hasan
Editor: Haerani Hambali
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS