Satu Lagi PDP COVID-19 asal Kota Kendari Meninggal Dunia
Musdar, telisik indonesia
Rabu, 29 April 2020
0 dilihat
Satu PDP asal Kota Kendari meninggal dunia. Foto: IDN Times Sulsel
" Pasien mengalami gejala medis humorbit atau gejala penyakit penyerta diabetes militus/kencing manis. "
KENDARI, TELISIK.ID - Satu Pasien Dalam Pengawasan (PDP) COVID-19 asal Kota Kendari meninggal dunia.
Pasien berjenis kelamin perempuan usia 52 tahun, meninggal di RSUD Kota Kendari tanggal 28 April 2020, sekira pukul 23.59 Wita.
Juru Bicara Satgas COVID-19 Kota Kendari, dr. Alghazali Amirullah, menerangkan pasien yang meninggal berasal dari Kecamatan Mandonga.
Lanjut Alghazali, sebelumnya pasien tersebut masuk di RSUD Kota Kendari 24 April 2020, bukan sebagai Pasien Dalam Pengawasan (PDP) maupun Orang Dalam Pengawasan (ODP).
"Pasien mengalami gejala medis humorbit atau gejala penyakit penyerta diabetes militus/kencing manis," ujar Alghazali, rabu (29/4/2020).
Namun selang beberapa hari, pasien mengalami gejala medis tambahan yakni batuk, sesak nafas dan kemudian dilakukan rapid tes. Alhasil, pasien tersebut positif COVID-19.
Baca juga: Bupati Muna Usul PSBB
Ketua IDI Kota Kendari mengingatkan kepada warga untuk tetap meningkatkan kewaspadaan, terutama warga yang berusia diatas 50 atau 60 tahun dengan penyakit penyerta yang lain atau penyakit humorbit yang lain.
"Karena yang kita dapatkan pasien PDP atau pasien yang terkonfirmasi positif dan meninggal itu semua dengan penyakit homorbit," tambah Alghazali.
Alghazali mengungkapkan total PDP sampai dengan saat ini berjumlah 30 orang, 28 orang diantarnya telah dinyatakan selesai dan dua orang masih berstatus PDP.
Sementara itu Direktur RSUD Kota Kendari dr. Sukirman mengatakan pemakaman PDP tersebut sesuai protokol pemakaman COVID-19.
“Kita masih tunggu hasil swabnya, semoga cepat keluar,” ujarnya.
Reporter: Musdar
Editor: Sumarlin