Sejumlah Negara Sekutu Mesra Amerika Serikat Akui Kemerdekaan Palestina

Ahmad Jaelani, telisik indonesia
Minggu, 26 Mei 2024
0 dilihat
Sejumlah Negara Sekutu Mesra Amerika Serikat Akui Kemerdekaan Palestina
Negara-negara sekutu Amerika Serikat telah mengakui kemerdekaan Palestina. Foto: Repro Istockphoto

" Sejumlah negara, termasuk sekutu Amerika Serikat (AS), telah mengambil langkah untuk mengakui kedaulatan Palestina "

KENDARI, TELISIK.ID - Sejumlah negara, termasuk sekutu Amerika Serikat (AS), telah mengambil langkah untuk mengakui kedaulatan Palestina.

Konflik Israel-Palestina telah berlangsung selama beberapa dekade, dan upaya mencapai perdamaian dan kemerdekaan bagi rakyat Palestina terus menjadi sorotan dunia.

Berikut ini beberapa negara sekutu AS yang mengakui negara Palestina yang dikutip dari Sindonews.com, Minggu (26/5/2024):

Norwegia

Norwegia dengan kebijakan luar negeri yang progresif, baru-baru ini mengumumkan pengakuan resmi terhadap kemerdekaan Palestina. Perdana Menteri Norwegia Jonas Gahr Store, menegaskan bahwa pengakuan ini adalah langkah penting menuju solusi dua negara yang adil dan berkelanjutan.

Dalam konteks hubungan dengan Amerika Serikat, Norwegia menunjukkan komitmen mendukung perdamaian di Timur Tengah, meskipun dampaknya pada hubungan transatlantik tetap menjadi perhatian.

Irlandia

Irlandia negara dengan sejarah perjuangan kemerdekaan sendiri, juga telah mengambil langkah mengakui Palestina sebagai negara merdeka. Perdana Menteri Irlandia Simon Harris menyebut, pengakuan ini sebagai hari bersejarah dan penting.

Baca Juga: 143 Negara Setuju Palestina jadi Anggota Tetap PBB ke-194

Dalam konteks hubungan dengan Amerika Serikat, Irlandia menunjukkan solidaritas dengan rakyat Palestina dan mengadvokasi hak-hak mereka di panggung internasional.

Spanyol

Spanyol akan mengumumkan pengakuan secara resmi pada 28 Mei 2024, menandai langkah penting dalam mendukung kedaulatan Palestina. Keputusan ini memperkuat posisi Spanyol sebagai pemain kunci dalam diplomasi Timur Tengah.

Dalam konteks hubungan dengan Amerika Serikat, Spanyol menunjukkan komitmen mencari solusi politis bagi konflik yang berlangsung bertahun-tahun dan memperjuangkan perdamaian di wilayah tersebut.

Bulgaria

Meskipun bukan anggota NATO, Bulgaria adalah negara Eropa yang telah mengakui kemerdekaan Palestina pada tahun 1988.

Hongaria

Hongaria juga termasuk dalam negara-negara yang mengakui Palestina sebelum bergabung dengan Uni Eropa pada tahun 1988.

Polandia

Polandia memberikan pengakuan terhadap Palestina pada tahun 1988 sebelum menjadi anggota Uni Eropa.

Rumania

Rumania mengakui kemerdekaan Palestina pada tahun 1988 sebelum bergabung dengan Uni Eropa.

Slovakia

Slovakia juga termasuk dalam negara-negara yang mengakui Palestina sebelum menjadi anggota Uni Eropa pada tahun 1988.

Swedia

Swedia telah mengakui Palestina sebagai negara merdeka sebelum bergabung dengan Uni Eropa.

Baca Juga: Warga Israel Bongkar dan Injak-Injak Indomie Bantuan Siap Dibagikan untuk Palestina

Siprus

Siprus yang merupakan sekutu AS itu mengumumkan pengakuan terhadap Palestina pada tahun 1988 sebelum menjadi anggota Uni Eropa.

Melansir CNBC Indonesia, tiga negara Eropa resmi mengakui negara Palestina yang merdeka, yaitu Norwegia, Spanyol, dan Irlandia. Hal ini ditegaskan oleh perdana menteri ketiga negara tersebut pada Rabu (22/5/2024). Keputusan ini diharapkan dapat menghasilkan resolusi damai atas konflik yang telah berkecamuk selama lebih dari 75 tahun.

Perdana Menteri Norwegia Jonas Gahr Store mengumumkan di Oslo bahwa pengakuan resmi akan diterbitkan pada 28 Mei. Di tengah perang, dengan puluhan ribu orang terbunuh dan terluka, kita harus tetap menghidupkan satu-satunya alternatif yang menawarkan solusi politik bagi Israel dan Palestina.

Dua negara yang hidup berdampingan, dalam perdamaian dan keamanan, pengakuan terhadap Palestina adalah cara untuk mendukung kekuatan moderat yang telah kehilangan kekuatan dalam konflik yang berkepanjangan.

Perdana Menteri Spanyol Pedro Sanchez juga menegaskan 28 Mei sebagai hari pengakuan resmi di Madrid. "Selasa depan, 28 Mei, kabinet Spanyol akan menyetujui pengakuan negara Palestina," ujarnya seraya mengkritik Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu.

Sementara itu, Perdana Menteri Irlandia Simon Harris memberi keterangan di Dublin. Menurutnya, Irlandia memuji hari ini, menyebut pengakuan Palestina sebagai "hari bersejarah dan penting bagi Irlandia dan Palestina".

Namun, setelah serangan Hamas pada tanggal 7 Oktober dan kampanye pembalasan Israel di Gaza, para diplomat mempertimbangkan kembali gagasan yang dulunya kontroversial. Kekerasan yang tak kunjung berhenti hingga kini, menewaskan sedikitnya 35.647 orang di Gaza, sebagian besar warga sipil. (C)

Penulis: Ahmad Jaelani

Editor: Haerani Hambali

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Artikel Terkait
Baca Juga