Seminggu Ramadan, Berikut Harga Bahan Pokok di Beberapa Pasar Kota Kendari

Nurdian Pratiwi, telisik indonesia
Sabtu, 09 April 2022
0 dilihat
Seminggu Ramadan, Berikut Harga Bahan Pokok di Beberapa Pasar Kota Kendari
Seminggu Ramadan harga bahan pokok di pasaran Kota Kendari terpantau normal, kecuali cabai. Foto: Nurdian Pratiwi/Telisik

" Hari ketujuh Ramadan, harga bahan pokok di beberapa pasar Kota Kendari terpantau masih normal dan belum mengalami kenaikan yang signifikan "

KENDARI, TELISIK.ID - Hari ketujuh Ramadan, harga bahan pokok di beberapa pasar Kota Kendari terpantau masih normal dan belum mengalami kenaikan yang signifikan.

Hal itu berdasarkan data dari Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), serta pantauan langsung Telisik.id pada salah satu pasar di Kota kendari.

Kepala Seksi Stabilisasi Barang Pokok dan Barang Penting Bidang Perdagangan Dalam Negeri Disperindag Provinsi Sultra, Windi Dianovita mengatakan, untuk harga bahan pokok seperti minyak goreng, beras hingga daging, dominan belum mengalami perubahan.

Namun, untuk komoditas cabai-cabaian, Windi mengatakan bahwa seminggu sebelumnya sempat mengalami kenaikan harga diakibatkan permintaan yang cukup tinggi dan pasokan cabai yang masuk di Kota Kendari sangat kurang.

“Sekitar tanggal 6-8 April kemarin baru harganya mulai turun lagi,” katanya, Sabtu (9/4/2022).

Lanjut Windi, hal itu dikarenakan jumlah pasokan cabai mulai banyak dari luar Kota Kendari.

Selain itu, salah seorang pedagang Pasar Basah Mandonga, Nurlita mengatakan bahwa harga cabai memang sempat naik hingga Rp 60.000/kg.

“Ada yang masih jual harga segitu ada juga yang sudah turun,” ucapnya.

Sementara itu, seorang pembeli Siti Sarnianis mengatakan, biasanya ia hanya membeli cabai dengan harga eceran Rp 5.000-Rp 10.000.

Baca Juga: Harga Cabai Keriting di Sejumlah Pasar Melejit, Masyarakat Ikut Menjerit

“Paling yang beli per kilo itu hanya yang punya usaha warung makan saja, dan kalau saya pribadi belinya hanya untuk pelengkap lauk pauk saja,” ungkapnya.

Adapun harga bahan pokok menurut data Disperindag Provinsi Sultra, sebagai berikut :

1. Pasar Sentral Kota Kendari

Beras = Rp 9.600-Rp 10.200/liter

Gula Pasir = Rp 14.000/kg

Minyak Goreng Premium = Rp 40.000/liter

Daging Sapi = Rp 90.000-Rp 130.000/kg

Daging Ayam Broiler/Kampung = Rp 30.000-Rp 60.000/kg

Telur Ayam Broiler/Ras = Rp 24.500/kg

Telur Ayam Kampung = Rp 3.500/butir

Garam Beryodium (kasar/halus) = Rp 10.000-Rp 13.000/kg

Tepung Terigu (Segitiga Biru) = Rp 12.000/kg

Cabai Merah = Rp 60.000/kg

Bawang = Rp 30.000-Rp 40.000/kg

2. Pasar Basah Mandonga

Beras = Rp 9.500-Rp 10.000/liter

Gula Pasir = Rp 15.000/kg

Minyak Goreng Premium = Rp 40.000/liter

Daging Sapi = Rp 76.000-Rp 137.000/kg

Daging Ayam Broiler/Kampung = Rp 30.000-Rp 70.000/kg

Telur Ayam Broiler/Ras = Rp 23.000/kg

Telur ayam Kampung = Rp 2.500/butir

Garam Beryodium (kasar/halus) = Rp 9.000-Rp 11.000/kg

Tepung Terigu (Segitiga Biru) = Rp 12.000/kg

Cabai Merah = Rp 30.000-Rp 50.000/kg

Bawang = Rp 30.000-Rp 40.000/kg

Baca Juga: Bupati Butur Pantau Harga Sembako Jelang Ramadan

3. Pasar Anduonohu

Beras = Rp 10.000/liter

Gula Pasir = Rp 15.000/kg

Minyak Goreng Premium = Rp 40.000/liter

Daging Sapi = Rp 0 (kg)

Daging Ayam Broiler/Kampung = Rp 30.000-Rp 80.000/kg

Telur Ayam Broiler/Ras = Rp 25.000/kg

Telur ayam Kampung = Rp 3.000/butir

Garam Beryodium (kasar/halus) = Rp 8.000-Rp 10.000/kg

Tepung Terigu (Segitiga Biru) = Rp 12.000/kg

Cabai Merah = Rp 60.000-Rp 80.000/kg

Bawang = Rp 40.000/kg. (A)

Reporter: Nurdian Pratiwi

Editor: Haerani Hambali

Baca Juga