Serap Tenaga Kerja Lokal, Kolaka Bangun Mega Pabrik Sawit Nasional

Muh. Sabil, telisik indonesia
Selasa, 28 September 2021
0 dilihat
Serap Tenaga Kerja Lokal, Kolaka Bangun Mega Pabrik Sawit Nasional
Lokasi kebun sawit dan tempat rencana pembangunan mega pabrik. Foto: Muh Sabil/Telisik

" Rencananya, pembangunan strategis pabrik sawit berlokasi di Desa Sopura, Kecamatan Pomalaa, Kabupaten Kolaka, Sulawesi Tenggara (Sultra) "

KOLAKA, TELISIK.ID - Kabupaten Kolaka bakal mendirikan pabrik pengolahan kelapa sawit berskala nasional untuk pertama kalinya.

Untuk itu, Pemkab Kolaka akan menjajaki kerjasama dengan salah satu perusahaan sawit dalam pembangunan pabrik tersebut.

Terkait dana investasi, sudah disiapkan guna mewujudkan kerjasama pembangunan pabrik pengolahan sawit antara perusahaan dengan pihak Pemda Kolaka.

Rencananya, pembangunan strategis pabrik sawit berlokasi di Desa Sopura, Kecamatan Pomalaa, Kabupaten Kolaka, Sulawesi Tenggara (Sultra).

Bupati Kolaka Ahmad Safei, SH, MH, mengungkapkan apresiasi dan rasa bahagianya terkait wacana berdirinya pabrik pengolahan sawit di wilayahnya.

"Kami selaku pemerintah daerah menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada pihak perusahaan yang telah mau menanamkan investasinya untuk membangun pabrik pengolahan sawit dengan standar nasional," kata Ahmad Safei, Senin (27/9/2021).

Lanjutnya, hal tersebut menunjukkan bahwa Kolaka adalah tempat yang baik untuk berinvestasi. Tentu didukung oleh berbagai kemudahan-kemudahan dan yang terpenting adalah masyarakat yang kondusif.

Di sisi lain berdasarkan insting investor, melihat peluang dari potensi yang ada baik potensi sumber daya alam, potensi kehutanan dan potensi pertanian dalam arti luas serta didukung dengan berbagai prasarana penunjang seperti pelabuhan, bandar udara, transportasi darat, hotel dan lain-lain.

Baca Juga: Asesor Seleksi Jabatan Sekda Muna dari UNM

Baca Juga: Peserta Membludak, Fakultas Ilmu Budaya UHO Perpanjang Vaksinasi

Sebelum pabrik berdiri, terlebih dahulu akan dibangun kebun inti sawit yang hingga saat ini telah mencapai luasan kurang lebih 2.000 hektare dari rencana investasi seluas kurang lebih 18.000 hektare.

Terbangunnya kebun kelapa sawit dan pabrik ini tentu akan menimbulkan multiplier effect yang tidak terhingga, bahkan digadang-gadang akan menyerap banyak tenaga kerja lokal, sehingga akan membuka lapangan kerja baru maupun menumbuhkan lapangan usaha baru, seperti kios-kios yang menyediakan bahan makanan, rumah kos, transportasi, dan kebutuhan lain yang berdampak pada masyarakar sekitar.

Sementara itu, wakil Bupati Kolaka, Muhammad Jayadin, SE, ME menuturkan bahwa keunggulan lain dengan berdirinya pabrik sawit ini, tentu keuntungan bagi Desa Sopura yang akan berubah menjadi kota dalam desa, artinya bahwa ada suasana kota di desa ini.

"Kalau ini terjadi maka sangat diperlukan sinergitas dari semua pihak yang beraktivitas di wilayah ini, mulai dari pemerintah, pemuka masyarakat, pengamanan dan lain-lain," tutur Jayadin. (B)

Reporter: Muh Sabil

Editor: Haerani Hambali

Baca Juga