Struktur Timnas AMIN Diperluas dan Gaet Banyak Tokoh Besar, Pelatih Lebih Senior dari Kapten

Mustaqim, telisik indonesia
Kamis, 16 November 2023
0 dilihat
Struktur Timnas AMIN Diperluas dan Gaet Banyak Tokoh Besar, Pelatih Lebih Senior dari Kapten
Co-Captain Timnas AMIN, Sudirman Said (kiri), menjelaskan kepada wartawan komposisi lengkap Timnas yang segera diumumkan, di Rumah Perubahan, Jakarta Pusat, Kamis (16/11/2023). Foto: Mustaqim/Telisik

" Ketua Harian merangkap Co-Captain Tim Nasional (Timnas) Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar/Cak Imin (AMIN), Sudirman Said, tak menampik struktur tim ini tidak sebanyak tim pemenangan dua pasangan calon (paslon) presiden-wakil presiden lainnya "

JAKARTA, TELISIK.ID - Ketua Harian merangkap Co-Captain Tim Nasional (Timnas) Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar/Cak Imin (AMIN), Sudirman Said, tak menampik struktur tim ini tidak sebanyak tim pemenangan dua pasangan calon (paslon) presiden-wakil presiden lainnya.

Struktur Timnas AMIN telah diumumkan pada Selasa (14/11/2023) lalu dengan kapten timnya adalah Marsekal Madya TNI (Purn) Muhammad Syaugi Alaydrus. Muhammad Syaugi merupakan lulusan terbaik Akademi Angkatan Udara dan merupakan peraih Adi Makayasa pada tahun 1984.

“Beliau adalah seorang pilot jet tempur F16 dengan rekam terbang 4.000 jam terbang. Pernah menjadi Kepala Badan Pencarian Pertolongan, SAR, Basarnas. Ini adalah Top Gun-nya kita di sini. Tom Cruise-nya,” beber calon presiden Anies Baswedan, Selasa (14/11/2023).

Struktur Timnas AMIN yang terdiri 16 orang ini diakui Sudirman cukup ramping, dibanding formasi lengkap tim pemenangan Ganjar Pranowo-Mahfud MD dan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

Baca Juga: Gerindra Sebut Nomor Urut 2 Simbol Kemenangan Prabowo-Gibran Menuju Indonesia Emas

Namun, Sudirman memastikan banyak tokoh besar yang sengaja tidak dicantumkan di dalam struktur tim.

“Jadi akan banyak tokoh-tokoh yang sebetulnya bekerja di balik layar, tapi kemudian tidak bersedia namanya dicantumkan dalam Timnas,” ungkap Sudirman di Rumah Perubahan, Jakarta Pusat, Kamis (16/11/2023).

Peran para tokoh di belakang layar ini, menurut Sudirman, akan memperkuat kinerja pemenangan pasangan AMIN. Dia sangat optimistis kontribusi dari belakang layar ini bisa mengantarkan kemenangan bagi Anies-Cak Imin di Pilpres 2024.

“Jadi meskipun beliau mengatakan 'tapi tolong ya jangan masuk tim resmi' dan bagi kami itu adalah tenaga tabungan,” ujarnya.

Sudirman kemudian memastikan bahwa formasi lengkap Timnas AMIN akan diumumkan ke publik dalam waktu dekat.

“Sekarang kami sedang menyusun tim pelengkap yang mungkin jumlahnya cukup besar dan Insya Allah akhir pekan akan diumumkan,” jelasnya.

Sudirman bersama beberapa elit di pengurus Timnas AMIN masih memastikan terlebih dahulu, apakah setiap personel yang sudah ditunjuk bersedia untuk bergabung atau tidak.

Sudirman menyebut sejumlah tokoh senior akan masuk dalam tim penasihat, tim pengarah, dewan pakar, dan dewan pembina adalah para petinggi partai politik.

“Nanti di dalam jajaran tim dewan penasihat banyak sekali tokoh-tokoh berpengaruh dari ulama, militer, tokoh nasional berbagai bidang juga akan ada di sana,” bebernya.

Struktur lengkap Timnas AMIN, menurut Sudirman, juga hadir tim kerja yang disebut dengan deputi yang diisi oleh para tokoh agama.

“Insya Allah sebelum akhir pekan, sebelum hari Minggu kami akan umumkan itu. Kami mendapat satu support dari para tokoh agama baik itu agama Kristen, Islam, Buddha, Hindu untuk terus menjaga berkah langit,” tuturnya.

Sebelumnya, Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Habib Aboe Bakar Al Habsyi, menilai 16 orang di Timnas AMIN hanya formalitas dan belum seluruhnya.

“Setelah ditetapkan captain dan co-captain, nanti akan didetailkan mengarah kepada teknis sampai ke tingkat bawah, untuk menyiapkan langkah dan strategi Pemilu 2024. Setelah tanggal 27 (November 2023), semoga berjalan dengan baik,” ujar Aboe di Gedung DPR RI, Jakarta, Rabu (15/11/2023).

Baca Juga: KPU Tetapkan Anies-Muhaimin Nomor 1, Prabowo-Gibran 2 dan Ganjar-Mahfud 3

Wakil Ketua Umum (Waketum) PKB, Jazilul Fawaid mengatakan, saat ini Koalisi Perubahan belum menentukan pelatih Timnas AMIN. Namun, dia mengakui ada sejumlah nama yang menjadi kandidat pelatih.

Beberapa nama yang sempat ditawari untuk menjadi pelatih Timnas AMIN antara lain mantan Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP), Susi Pudjiastuti, dan Waketum Nasdem, Ahmad Ali.

Senada dengan Sudirman, Jazilul mengatakan pelatih Timnas AMIN segera diumumkan dalam waktu dekat. Dia menyebut sosok yang tepat sebagai pelatih Timnas AMIN adalah yang sudah senior.

“Mudah-mudahan, belum sampai ke situ nanti nunggu pengumuman resmi saja daripada nanti salah menyebut nama-nama. Yang jelas coach, pelatih, official itu memang orang-orang yang kira-kira kastanya lebih senior dari pemain,” jelas Jazilul di Gedung DPR RI. (A)

Reporter: Mustaqim

Editor: Kardin

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Artikel Terkait
Baca Juga