Syeh Ali Jaber Bakal Dikawal Ketat Ceramah di Malang dan Jember
Try Wahyudi Ary Setyawan, telisik indonesia
Rabu, 16 September 2020
0 dilihat
Syeh Ali Jaber. Foto: Repro google
" Nantinya Polda Jatim melalui Polres setempat akan melakukan selektif terhadap jamaah yang hadir dalam pengajiannya dengan melibatkan dalam panitia penyelenggara. "
SURABAYA, TELISIK.ID - Kabidhumas Polda Jawa Timur (Jatim), Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko mengatakan, pihaknya akan membantu mengamankan kegiatan penceramah Syeh Ali Jaber di Jatim.
“Nantinya Polda Jatim melalui Polres setempat akan melakukan selektif terhadap jamaah yang hadir dalam pengajiannya dengan melibatkan dalam panitia penyelenggara,” jelasnya di Mapolda Jatim, Rabu (16/9/2020).
Trunoyudo mengatakan, untuk pengamanan yang akan menjadi perhatian pihaknya antara lain penerapan protokol COVID-19 dan memastikan jamaah tak ada yang menggunakan atau membawa sajam.
Baca juga: Raker DPRD Sumut ke Daerah Toba Minim Sosialisasi ke Publik
“Kepolisian akan membantu panitia penyelenggara untuk menyeleksi jamaah yang membawa Sajam (senjata tajam). Lagian untuk hadir di pengajian ngapain bawa sajam,” jelasnya.
Sekedar diketahui, meski menjadi korban penusukan saat mengisi ceramah di Bandar Lampung, Minggu (3/9/2020) sore, penceramah Syeh Ali Jaber tak menghentikan semangatnya untuk berdakwah di penjuru tanah air.
Dijadwalkan pada Kamis (17/9/2020), pria kelahiran Madinah tersebut akan mengisi ceramah di Kabupaten Malang dan Jember.
Reporter: Try Wahyudi Ari Setyawan
Editor: Kardin