Telisik FC Ikut Turnamen Futsal Antar Media se-Sultra
Fitrah Nugraha, telisik indonesia
Sabtu, 23 Juli 2022
0 dilihat
Tim Telisik FC melangsungkan pertandingan pertama dalam group C Liga Media Kendari Cup melawan Pers Konsel. Foto: Dian/Telisik
" Tim Telisik Football Club (FC) mengikuti Turnamen Media Kendari Futsal Cup I di salah satu lapangan futsal Kendari "
KENDARI, TELISIK.ID - Tim Telisik Football Club (FC) mengikuti Turnamen Media Kendari Futsal Cup I di salah satu lapangan futsal Kendari, Sabtu (23/7/2022).
Pada turnamen kali ini, Telisik FC yang merupakan tim futsal dari Telisik.id menurunkan delapan pemain, yakni Hir Arbianto, Aris Mantobua, Martoton, Ibnu Sina Ali Hakim, Musdar, Rahim, Ilwanto, dan Fitrah Nugraha.
Selain Telisik FC, terdapat juga 11 tim futsal lainnya dari sejumlah media cetak, online, dan elektronik se-Sultra.
Pertandingan futsal antar media se- Sulawesi Tenggara (Sultra) ini, merupakan rangkaian dari hari ulang tahun (HUT) ke-5 PT Media Kendari Grup.
Dimana pertandingan futsal yang digelar selama 2 hari ini, dibuka langsung oleh Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Sultra, Asrun Lio dan dihadiri oleh Wali Kota Kendari yang diwakili Asisten 3 Pemkot Kendari, Makmur.
Pimpinan Media Kendari, Jafrun mengatakan, pertandingan futsal ini merupakan turnamen pertama yang diselenggarakan oleh media online yang dipimpinnya.
"Kegiatan ini untuk mengasah bakat, sportivitas, dan menjaga semangat olahraga kita. Selamat bertanding kepada semua peserta dan terus menjunjung tinggi sportivitas olahraga," katanya.
Sementara itu, Asisten 3 Pemkot Kendari, Makmur mengatakan, suatu pertandingan tidak ditentukan kemampuan, namun juga keberuntungan.
Baca Juga: Pebulutangkis Asal Konawe, Apriyani Rahayu Juara Ganda Putri Singapore Open 2022
"Ini merupakan ajang untuk mengasah bakat, dan semangat muda agar bangkit berolahraga. Kegiatan seperti ini banyak juga manfaatnya seperti melatih kelompokkan, kepercayaan diri, dan sebagainya," ujarnya.
Pj. Sekda Sultra, Asrun Lio mengungkapkan pertandingan futsal seperti ini akan mengasah keterampilan dengan salah satu tujuannya untuk meraih prestasi di bidang olahraga.
"Kami dari pemerintah provinsi mendukung segala kegiatan yang membangun. Maka semua peserta harus menjunjung tinggi sportivitas selama jalannya pertandingan," katanya.
Baca Juga: Buton Wakili Sulawesi Tenggara di Ajang Piala Presiden 2022
Kapten Telisik FC, Ibnu Sina Ali Hakim menegaskan semua pemain akan memberikan permainan terbaik di turnamen futsal kali ini.
"Strategi terbaik sudah kita siapkan untuk memberikan permainan yang maksimal," katanya. (A)
Penulis: Fitrah Nugraha
Editor: Musdar