Terlantar di Malaysia, Gadis Keturunan Indonesia Ini Dirawat Orang China Sejak Bayi

Ibnu Sina Ali Hakim, telisik indonesia
Selasa, 01 Februari 2022
0 dilihat
Terlantar di Malaysia, Gadis Keturunan Indonesia Ini Dirawat Orang China Sejak Bayi
Rohana Abdullah (kiri) bersama Chee Hoi Lan (kanan). Foto: Latahzan

" Rohana Abdullah, gadis 22 tahun keturunan Indonesia di Malaysia, dipastikan bisa mendapatkan kewarganegaraan Malaysia "

KUALA LUMPUR, TELISIK.ID - Rohana Abdullah, gadis 22 tahun keturunan Indonesia di Malaysia, kini tak lagi harus mengkhawatirkan status kewarganegaraannya.

Setelah ditinggal ibunya ketika masih bayi, kini ia dipastikan bisa mendapatkan kewarganegaraan Malaysia.

Dilansir dari Cnnindonesia.com, kepastian ini datang langsung dari Perdana Menteri Malaysia, Ismail Sabri Yaakob. Melalui Instagram, Ismail memastikan bahwa ia akan membantu Rohana mendapatkan kartu identitas kewarganegaraan Malaysia.

Ismail mengetahui keberadaan Rohana setelah kisah gadis itu viral di jagat maya Malaysia beberapa waktu lalu. Rohana Abdullah bercerita bahwa ia ditinggal oleh ibunya sejak bayi.

Sejak berusia dua bulan, Rohana pun dirawat oleh perempuan keturunan Tionghoa, Chee Hoi Lan. Chee merupakan guru TK di sekolah tempat ibu kandung Rohana bekerja sebagai petugas kebersihan.

Melansir La Tahzan, Rohana Abdullah diasuh sejak kecil oleh Chee Hoi Lan, sebab ibu kandungnya dideportasi ke Indonesia. Kala itu Rohana Abdullah yang masih berusia 2 bulan ditinggalkan di salah-satu taman kanak-kanak (TK) di Malaysia.

Beruntung seorang wanita keturunan China, Chee Hoi Lan dengan tulus mengasuh anak seorang WNI tersebut hingga kini.

Dikutip dari La Tahzan, wanita keturunan China, Chee Hoi Lan merupakan seorang guru TK dimana tempat ibu kandung Rohana bekerja sebagai petugas kebersihan.

Merasa iba dengan bayi tersebut, Chee Hoi Lan memutuskan untuk merawatnya.

Baca Juga: Negara dengan Jumlah Orang Kaya Terbanyak di Dunia, Nomor 3 Bikin Kaget

"Saya menyayanginya seperti anak saya sendiri. Sejak kecil, saya memastikan ia makan makanan halal, dan beribadah sebagai seorang Muslim hingga saat ini," ujar Chee Hoi Lan dikutip dari La Tahzan.

"Sebelum saya mati, saya ingin melihatnya menikah, sukses dan bahagia," tambahnya.

Selama ini, Rohana tinggal bersama Chee Hoi Lan di salah satu perumahan di Ibu Kota Malaysia.

"Saya tahu ada yang tak boleh ia makan. Saya tahu ada saat-saat ia perlu beribadah," ujar Chee Hoi Lan dikutip dari La Tahzan.

Baca Juga: Ngeri, Korea Utara Uji Coba Rudal Berkemampuan Nuklir Terbesar Sejak 2017

"Itu tak masalah sama sekali. Saya bertanggung jawab sebagai seorang ibu, saya mendidik, saya mengasuhnya sebagaimana mestinya. Yang membedakan kami hanyalah budaya dan agama," tambahnya.

Rohana pun sangat menyayangi ibu angkatnya tersebut dan bertekad akan terus menjaganya. (C)

Reporter: Ibnu Sina Ali Hakim

Editor: Haerani Hambali 

Artikel Terkait
Baca Juga